Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

politik

PKS Usung Duet Riza Patria-Marshel Widianto di Pilkada Tangsel, Syaikhu: Apakah Punya Kredibilitas?

PKS resmi usung Politikus Gerindra Ahmad Riza Patria dan Komika Marshel Widianto sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangsel.

21 Agustus 2024 | 11.59 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Keadlian Sejahtera (PKS) resmi mengusung politikus Gerindra Ahmad Riza Patria dan komika Marshel Widianto sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dukungan itu diberikan langsung oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu kepada Riza dan Marshel dalam acara konsolidasi nasional calon kepala dan wakil kepala daerah yang diusung PKS pada Pilkada serentak 2024. Kegiatan itu berlangsung di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Selasa, 20 Agustus 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ahmad Syaikhu mengatakan partainya telah membentuk tim profesional dan independen untuk mengkaji kelayakan bakal calon kepala daerah untuk diusung. "Apakah punya kredibilitas, apakah punya kapasitas dan elektabilitasnya memadai. Nah itu semua dikaji di tim profesional dan independen," kata Ahmad Syaikhu di ICE BSD.

DPP PKS memberikan 365 formulir persetujuan B.Parpol.KWK kepada bakal calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah, dengan rincian untuk bakal calon gubernur, 65 untuk bakal calon wali kota, 272 persetujuan untuk bakal calon bupati.

Dengan soliditas struktur, militansi kader, dan kerja kolektif dari keluarga besar PKS, kata dia, partainya akan berusaha keras memberikan dukungan kepada calon kepala daerah yang mereka usung. 

"Insyaallah bisa dipastikan semuanya sudah melalui proses bottom up. Ini sudah bertemu dengan struktur di bawah," kata Ahmad Syaikhu.

Syaikhu juga meminta kepada para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk bersama-sama mewujudkan proses pilkada serentak 2024, agar berjalan demokratis, aman, dan damai.

"Insyaallah akan menghasilkan pilkada yang berharga baik. Ini bagian dari ikhtiar kami untuk mewujudkan kepemimpinan di daerah yang lebih berkualitas dan lebih baik." kata dia.

Sebelum PKS mengusung duet Riza Patria-Marshel; Gerindra, Partai Solidaritas Indonesia, NasDem, dan Demokrat telah lebih dulu mendeklarasikan dukungan untuk duet pasangan tersebut.

Mochamad Firly Fajrian berkontribusi dalam tulisan ini. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus