Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Jadwal Bola Voli V-League Sabtu 15 Februari 2025: Red Sparks Berpeluang Rebut Kembali Posisi Kedua Klasemen

Red Sparks berpeluang naik kembali ke posisi kedua klasemen bila menang telak dalam laga V-League hari ini.

15 Februari 2025 | 06.39 WIB

Red Sparks di V-League 2025. (foto: KOVO)
Perbesar
Red Sparks di V-League 2025. (foto: KOVO)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga Bola Voli Putri Korea Selatan (V-League) akan kembali hadir pada Sabtu, 15 Februari 2025. Red Spark akan berlaga melawan Korea Expressway Corporation atau Hi-Pass.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Red Sparks berpeluang naik kembali ke posisi kedua bila menang dalam laga ini. Syaratnya, kemenangan itu harus diraih dengan skor telak, 3-0 atau 3-1.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Sehari sebelumnya, Megawati Hangestri tergeser dari posisi kedua. Mereka digeser Hillstate yang mengalahkan Pepper Savings Bank dengan skor telak 3-0 (25-21, 25-21, 25-16).

Kini Red Sparks mengumpulkan dengan 53 poin dari 27 pertandingan (19 menang, 8 kalah). Hillstate ada di posisi kedua dengan 56 poin dari 28 pertandingan (18 menang, 10 kalah).

Posisi kedua klasemen menjanjikan keuntungan psikologis, juga memberikan keuntungan strategis sebagai tuan rumah di laga awal playoff semifinal. Hal ini membuat persaingan antara Red Sparks dan Hillstate semakin sengit.

Red Sparks akan berusaha menjaga tren positif dalam laga ini. Mereka terus menang dalam dua laga terakhirnya. Namun, mereka patut waspada. Hi-Pass, yang berada di posisi kelima klasemen dengan nilai 29 (10 main, 17 kalah), baru saja bangkit dari dua kekalahan beruntun dengan mengalahkan Hillstate.

Pelatih Red Sparks, Ko Hee,-jin sebelumnya telah menegaskan pentingnya konsistensi dan mentalitas juara dalam setiap pertandingan. "Kami harus terus fokus dan memperbaiki performa tim. Ada banyak pertandingan tersisa, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk mempertahankan posisi ini," ujarnya.

Ko juga menyoroti pentingnya dukungan suporter dalam memberikan motivasi tambahan bagi timnya.

Jadwal V-League 2024-2025

Sabtu, 15 Februari 2025
14:00 Hi-Pass vs Red Sparks (live TVRI Sports).

Minggu, 16 Februari 2025
14:00 IBK vs Pink Spiders

Selasa, 18 Februari 2025
17:00 GS Caltex vs Hillstate 

Rabu, 19 Februari 2025
17:00 AI Peppers vs Red Sparks (live TVRI Sports).

Klasemen V-League Terbaru

1. Pink Spiders: 27 kali main, 22 menang, 64 poin
2. Hillstate: 28 kali main, 18 menang, 56 poin
3. Red Sparks: 27 kali main, 19 menang, 50 
4. IBK: 28 kali main, 12 menang, 37 poin
5. Hi-Pass: 27 kali main, 10 menang, 29 poin
6. AI Peppers: 28 kali main, 9 menang, 27 poin
7. GS Caltex: 27 kali main, 6 menang, 22 poin.

Daftar Top Skor V-League

1. Giselle Silva (GS Caltex): 23 laga, 754 poin
2. Victoria Danchak (IBK): 27 laga, 709 poin
3. Megawati Hangestri (Red Sparks): 26 laga, 656 poin
4. Letizia Moma Basoko (Hillstate): 28 laga, 614 poin
5. Vanja Bukilic (Red Sparks): 27 laga, 598 poin
6. Kim Yeo-koung (Pink Spiders): 28 laga, 521 poin.

NAVER, CHOSUN, dan SPIKE menjadi rujukan penulisan artikel ini.

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus