Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Prima Pramac Racing telah meluncurkan livery baru untuk menjalani Grand Prix MotoGP pada Rabu malam WIB, 25 Januari 2023. Mereka menjadi satu-satunya tim pelangga Ducati yang menggunakan mesin saat ini, yakni Desmosedici GP23.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Tampilan motor balap barunya tidak menampilkan banyak kejutan. Pramac Racing membuat perubahan warna terakhir pada musim lalu di MotoGP Mugello. Sejak saat itu warna ungu mendominasi desain dan akan tetap seperti itu di MotoGP 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Namun corak livery motor balap ini sedikit disegarkan dengan memadukan warna sponsor utama dan banyak aksen putih serta merah. Lalu ada juga penambahan desain di bagian belakang motor.
“Tujuan tahun ini sama dengan apa yang kami tetapkan di awal setiap musim, menjadi tim independen terbaik. Beberapa musim terakhir telah menunjukkan kepada dunia bahwa tim kami adalah pemain MotoGP sejati, bahwa para pembalap kami terus mencari posisi teratas,” kata Kepala Tim Prima Pramac Racing Paolo Campinoti, dilansir dari laman resmi MotoGP.
Prima Pramac Racing sendiri kembali diperkuat oleh Johann Zarco dan Jorge Martin di MotoGP 2023. Keduanya masih dipercaya menjalankan tugasnya di musim baru nanti. Jorge pun mengaku bakal memberikan yang terbaik untuk mengincar juara.
"Saya akan selalu memberikan 100 persen untuk memperjuangkan kemenangan dan gelar," kata dia seperti dikutip Tempo.co dari situs Speedweek hari ini Kamis, 26 Januari 2023.
Lebih lanjut pembalap Spanyol tersebut mengaku tidak sabar mengarungi Grand Prix MotoGP 2023. Beberapa kesulitan di musim lalu, kata Jorge, membuat dirinya menjadi tumbuh dan lebih kuat.
“Saya memiliki rencana besar dan ambisi nyata, dan bersama tim saya, saya tahu kami dapat melakukan hal-hal hebat. Di Sepang ketika saya naik ke Ducati, saya akan tahu apakah semua kerja keras jeda musim dingin itu sepadan," kata dia.
MOTOGP | SPEEDWEEK
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto