Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Perjalanan Karier Jude Bellingham, Pesepak Bola Inggris yang Dikabarkan akan Bergabung Real Madrid

Jude Bellingham saat ini bermain sebagai gelandang untuk klub Borussia Dortmund di Bundesliga Jerman

5 Mei 2023 | 10.45 WIB

Pemain Borussia Dortmund Jude Bellingham. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Perbesar
Pemain Borussia Dortmund Jude Bellingham. REUTERS/Thilo Schmuelgen

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pesepak bola Inggris Jude Bellingham dikabarkan akan bergabung dengan Real Madrid. Kesepakatan itu sudah fase akhir, dikutip dari Sport Bild. Mengutip Transfermarkt, Jude Bellingham saat ini bermain sebagai gelandang untuk klub Borussia Dortmund di Bundesliga Jerman dan tim nasional Inggris. Ia lahir di Stourbridge, Inggris, pada 29 Juni 2003.

Karier klub Jude Bellingham

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bellingham memulai karier juniornya di Birmingham City pada 2010. Waktu itu sebagai bagian dari tim U-8. Ketika berusia 14 tahun, dia membuat pengaruh di skuad U-18 sebelum melakukan akhirnya melakukan debut untuk U-23.

Pada musim 2019 hingga 2020, Bellingham menjadi pemain termuda yang bermain untuk Birmingham, berusia 16 tahun 38 hari. Dia melakukan debutnya untuk klub dalam pertandingan Piala EFL melawan Portsmouth pada Agustus, sebelum melakukan debut liganya 19 hari kemudian melawan Swansea City.

Mengutip Planet Sport, pada Juli 2020, ia bergabung dengan Borussia Dortmund dengan biaya transfer sekitar 25 juta Euro, yang menjadikannya sebagai transfer termahal klub saat itu dan pemain berusia 17 tahun termahal dalam sejarah.

Bellingham melakukan debutnya dalam pertandingan DFB-Pokal melawan divisi ketiga MSV Duisburg, mencetak dua gol. Dengan melakukan itu, dia menjadi pencetak gol termuda klub di kompetisi tersebut, serta pencetak gol termuda klub di pertandingan kompetitif mana pun.

Bellingham melakukan debut Bundesliga melawan Borussia Monchengladbach dan membuat assist pertamanya. Dia juga memulai pertandingan Liga Champions pertama melawan Lazio pada 20 Oktober 2020. Pada usia 17 tahun 113 hari ia menjadi pemain termuda yang bermain di pertandingan Liga Champions.

Ia menutup musim debutnya di Dortmund dengan trofi pertamanya, DFB-Pokal, setelah Dortmund mengalahkan RB Leipzig 4-1 di final.

Pada musim debutnya di Dortmund, Bellingham segera menetapkan dirinya sebagai pemain reguler di tim utama dan membuat total 46 penampilan di semua kompetisi, mencetak empat gol dan assist. Ia juga menjadi pemain Inggris termuda yang pernah bermain di babak gugur Liga Champions.

Karier di timnas Inggris

Bellingham telah mewakili Inggris di berbagai level juniornya dan membuat debutnya untuk tim nasional senior pada November 2020. Ia pemain termuda ketiga yang pernah bermain untuk Inggris di level senior.

Bellingham telah berkembang melalui peringkat untuk Inggris. Bermain untuk U-16 hingga U-21. Dia menjadi pemain termuda yang tampil untuk Inggris U-21 pada September 2020, dan mencetak gol melawan Kosovo dengan kemenangan 6-0.

Bellingham membuat penampilan senior pertamanya untuk Inggris dalam pertandingan persahabatan melawan Irlandia pada November 2020. Pada usia 17 tahun, 136 hari, ia menjadi pemain internasional penuh termuda ketiga di Inggris, hanya Theo Walcott dan Wayne Rooney yang tampil di usia yang lebih muda.

Bellingham dipanggil ke skuad Euro 2020. Dia masuk sebagai pemain pengganti dalam kemenangan 1-0 penyisihan grup Inggris atas Kroasia dan Republik Ceko yang dimasukkan dalam kekalahan 4-0 perempat final dari Ukraina.

Penampilan luar biasa Bellingham untuk Borussia Dortmund pada musim 2021 hingga 2022 membuat pemain berusia 19 tahun itu masuk ke dalam rencana tim utama Inggris. Dia terpilih untuk bermain dalam Piala Dunia 2022 di Qatar. Ia mencetak gol pertama Inggris di turnamen melawan Iran di pertandingan grup pembuka. Itu menjadi gol internasional pertama Bellingham.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus