Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Laga European Champions League (UCL) antara Borussia Dortmund vs Club Brugge pada Rabu dini hari tadi berakhir dengan skor 3-0. Penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland yang mencetak dua gol pada laga tersebut memecahkan rekor sebagai pemain yang mencetak 15 gol dengan jumlah pertandingan paling sedikit.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Haaland mencetak gol ke-15 nya di ajang Liga Champions pada menit ke-18 laga tersebut. Mendapatkan umpan terobosan, penyerang muda asal Norwegia tersebut dengan tenang melesekkan si kulit bundar ke pojok kanan bawah gawang Club Brugge.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Menurut catatan UEFA, Erling Haaland mencetak gol ke-15 di Liga Champions hanya dalam 12 pertandingan saja. Dia melampaui rekor sebelumnya yang dipegang oleh mantan penyerang Manchester United Ruud van Nistelrooy dan mantan penyerang Valencia Roberto Soldado yang mencetak 15 gol di Liga Champions dalam 19 laga.
Tambahan gol Haaland pada menit ke-60 semakin membuat dia mempertajam rekor tersebut. Tak hanya itu, menurut Opta, dari 12 laga tersebut, Haaland hanya gagal mencetak gol dalam dua laga.
Satu gol Borussia Dortmund lainnya diciptakan oleh Jadon Sancho pada penghujung babak pertama. Dortmund juga tercatat menciptakan rekor menjadi tim ke-13 yang telah mencetak 200 gol di ajang Liga Champions.
Kemenangan tersebut membuat Borussia Dortmund mantap di puncak klasemen Grup F dengan perolehan 9 angka. Dortmund sempat dikalahkan oleh Lazio 1-3 pada laga pertama babak penyisihan.
Skuad asuhan Lucien Favre pun belum dapat memastikan tiket ke babak 16 besar karena masih mungkin terkejar oleh Club Brugge yang berada di posisi ketiga dengan perolehan empat angka.
Borussia Dortmund baru bisa memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions jika pada laga berikutnya berhasil mengalahkan Zenit St Petersburg.
UEFA| OPTA