Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Italia

Liga Italia Pekan Ke-25: Hasil, Jadwal Sabtu Malam Ini, Klasemen, dan Top Skornya

Inter Milan makin mapan di puncak klasemen Liga Italia setelah menang 4-0 saat menjamu Salernitana pada pertandingan pekan ke-25.

17 Februari 2024 | 06.50 WIB

triker Inter Milan, Lautaro Martinez. Instagram/Inter
material-symbols:fullscreenPerbesar
triker Inter Milan, Lautaro Martinez. Instagram/Inter

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Inter Milan makin mapan di puncak klasemen Liga Italia setelah menang 4-0 saat menjamu Salernitana pada pertandingan pekan ke-25 di San Siro, Sabtu dinihari, 17 Februari 2024. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Inter menang berkat gol-gol dari Marcus Thuram, Lautaro Martinez, Denzel Dumfries, dan Marko Arnautovic. Tim asuhan Simone Inzaghi itu kini mengumpulkan 63 poin, unggul 10 poin dari Juventus di peringkat kedua. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Juventus berpeluang menipiskan jarak tersebut saat berlaga di markas Verona pada malam nanti. Mereka akan berusaha bangkit setelah gagal menang dalam tiga laga terakhirnya, termasuk dua kali kalah beruntun.

Di atas kertas, Verona akan jadi lawan mudah bagi Juve. Tim itu masih terpuruk di zona degradasi, posisi ke-18, dengan nilai 19. Mereka gagal menang dalam empat laga terakhirnya.

Selain Verona vs Juventus, malam ini juga ada pertandingan Napoli vs Genoa. Napoli, yang merupakan juara bertahan masih tercecer di posisi ke-10 klasemen dengan nilai 35. Sedangkan lawannya ada di urutan ke-12 klasemen dengan nilai 29.

Sementara itu, jadwal Liga Italia pekan ke-25 masih akan berlangsung Minggu malam. Dua laga menarik yang akan tersaji pada malam tersebut adalah Frosinone vs AS Roma dan Monza vs AC Milan. 

Rekap Hasil dan Jadwal Liga Italia
(Pekan ke-25, live Bein Sport/Vidio)

Sabtu dinihari, 17 Februari 2024
Torino vs Lecce 2-0
Inter vs Salernitana 4-0. 

Sabtu, 17 Februari 2024
21:00 Napoli vs Genoa 

Minggu dinihari, 18 Februari 2024
00:00 Verona vs Juventus 
02:45 Atalanta vs Sassuolo 

Minggu, 18 Februari 2024
18:30 Lazio vs Bologna 
21:00 Empoli vs Fiorentina 
21:00 Udinese vs Cagliari 

Senin dinihari, 19 Februari 2024 
00:00 Frosinone vs AS Roma 
02:45 Monza vs AC Milan.

Klasemen Liga Italia

 

Selanjutnya: Top Skor Liga Italia

Top Skor Liga Italia

20 gol: 
Lautaro Martínez (Inter Milan).

12 gol:
Dusan Vlahovic (Juventus).

11 gol:
Olivier Giroud (AC Milan).

10 gol:
Matias Soule (Frosinone).

9 gol:
Domenico Berardi (Sassuolo)
Hakan Calhanoglu (Inter)
Romelu Lukaku (AS Roma)
Gianluca Gudmundsson (Genoa)
Marcus Thuram (Inter Milan).

8 gol:
Joshua Zirkzee (Bologna)
Paulo Dybala (AS Roma)
Andrea Pinomanti (Sassuolo)
Riccardo Orsolini (Bologna).

7 gol:
Victor Osimhen (Napoli)
Ademola Lookman (Atalanta)
Andrea Colpani (Monza)
Duvan Zapata (Torino)
Nicolas Gonzalez (Fiorentina).

6 gol:
Giacomo Bonaventura (Fiorentina)
Matteo Politani (Napoli)
Cyril Ngonge (Verona)
Christian Pulisic (AC Milan)
Lorenzo Lucca (Udinese)
Federico Chiesa (Juventus)
Gianluca Samacca (Atalanta).

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus