Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Manchester United Menang 2-1 atas Luton Town, Marcus Rashford Jadi Sasaran Kritik

Cara bertahan Marcus Rashford menjadi sorotan saat Manchester United mengalahkan Luton Town di Liga Inggris.

19 Februari 2024 | 09.36 WIB

Pemain Manchester United Rasmus Hojlund melakukan selebrasi bersama Marcus Rashford usai mencetak gol ke gawang Copenhagen dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Telia Parken, Copenhagen, Denmark, 9 November 2023. Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via REUTERS
Perbesar
Pemain Manchester United Rasmus Hojlund melakukan selebrasi bersama Marcus Rashford usai mencetak gol ke gawang Copenhagen dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Telia Parken, Copenhagen, Denmark, 9 November 2023. Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Performa penyerang Manchester United Marcus Rashford dikritik dalam pertandingan melawan Luton Town pada Minggu, 18 Februari 2024. Ia dinilai terlalu mudah membiarkan Ross Barkley lewat saat sedang berupaya melakukan tekanan terhadap pemain tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Manchester United mengalahkan Luton Town dalam lanjutan pekan ke-25 Liga Inggris. Laga yang digelar di Stadion Kenilworth Road itu berakhir dengan skor 2-1. Rasmus Hojlund menjadi bintang kemenangan Setan Merah dengan torehan dua golnya. Satu gol tuan rumah dicetak Carlthon John Morris.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Momen Rashford dilewati Barkley terjadi di akhir babak kedua, tepatnya pada masa tambahan waktu. Dalam situasi Manchester United unggul 2-1, Barkley yang memegang bola di area tengah berusaha membangun serangan untuk Luton Town. Rashford kemudian berusaha memberi tekanan dengan tetap menjaga jarak wajar tanpa pernah melakukan tackle.

Ketika Barkley sadar dia tak bisa melewati Rashford dari kiri, dia mundur satu langkah untuk mendribel bola ke arah kanan. Upayanya itu berhasil. Gelandang berusia 30 tahun melewati Rashford dengan mudah tanpa ada gangguan atau tekanan. Sang penyerang Manchester United hanya berlari kecil alias joging, lalu membiarkan Barkley menggiring bola di depannya.

Cuplikan video tersebut beredar di media sosial X yang kemudian menjadi viral. Netizen mengolok-olok cara bertahan Rashford. Seperti akun @GaryClownFace misalnya yang menyindir tekanan penyerang berusia 26 tahun itu sangat bagus. "Pressing yang luar biasa oleh Rashford. Tidak tahu bagaimana Barkley bisa melewati dia."

Kemudian ada pula akun-akun lain yang melemparkan jokes, seperti "Akan kuganti dia (Rashford) dengan sekeranjang stroberi," tulis @garykav13, atau "Sebuah kue jaffa akan menjadi gangguan yang lebih baik bagi Barkley daripada Rashford," tulis @MRFPL_.

Rashford sendiri tampil 90 menit pada pertandingan tersebut. Statistik Opta mencatat, pemain yang sempat dihukum karena tindakan indisipliner itu melepaskan tiga tembakan, dua di antaranya mengarah ke gawang. Ia juga dua kali memenangkan pelanggaran yang memberi keuntungan untuk Manchester United.

Kemenangan Manchester United atas Luton Town membuat mereka semakin dekat dengan zona Eropa di papan klasemen sementara. Kini, tim asuhan Erik Ten Hag berada di urutan keenam dengan 44 poin, terpaut tiga angka dari Tottenham Hotspurs di posisi kelima.

Pemain Manchester United Rasmus Hojlund melakukan selebrasi bersama Alejandro Garnacho usai mencetak gol ke gawang Luton Town dalam pertadingan Liga Inggris di Kenilworth Road, Luton, 18 Fberuari 2024. Manchester United menang tipis 2-1 atas tuan rumah Luton Town. REUTERS/Hannah Mckay

DAILY MAIL

Randy Fauzi Febriansyah

Jurnalis olahraga Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus