Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Prediksi Brasil vs Kosta Rika di Grup D Copa America 2024: Jadwal LIve, Berita Terkini Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Brasil vs Kosta Rika akan tersaji pada pertandingan babak penyisihan Grup D Copa America 2024 di SoFi Stadium pada Selasa, 25 Juni 2024.

24 Juni 2024 | 14.16 WIB

Pemain timnas Brasil, Endrick berselebrasi bersama rekan-rekannya setelah menjebol gawang timnas Inggris dalam pertandingan persahabatan di Wembley Stadium, London, 23 Maret 2024. Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan di Stadion. REUTERS/Carl Recine
Perbesar
Pemain timnas Brasil, Endrick berselebrasi bersama rekan-rekannya setelah menjebol gawang timnas Inggris dalam pertandingan persahabatan di Wembley Stadium, London, 23 Maret 2024. Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan di Stadion. REUTERS/Carl Recine

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Brasil vs Kosta Rika akan tersaji pada pertandingan babak penyisihan Grup D Copa America 2024 di SoFi Stadium pada Selasa, 25 Juni 2024, pada pukul 08.00 WIB. Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh SCTV atau platform streaming Vidio. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kosta Rika telah menjadi tim yang kuat di kancah internasional tahun 2024.  Namun, mereka akan menghadapi ujian sulit di pertandingan pertama di kompetisi tersebut. Tim asal Amerika Tengah itu mengalahkan Grenada dengan skor 3-0 di kualifikasi Piala Dunia pekan lalu dan berada dalam kepercayaan diri menghadapi Tim Samba.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Adapun Brasil adalah salah satu favorit untuk memenangkan turnamen. Selecao masih berada di peringkat enam klasemen kualifikasi Piala Dunia dan mengalami periode sulit tahun ini. Selecao ditahan imbang 1-1 oleh Amerika Serikat di pertandingan sebelumnya dan akan berusaha meningkatkan performa saat menghadapi Kosta Rika.

Berita Terkini Tim

Sejumlah pemain Brasil absen termasuk kiper Manchester City Ederson, yang mengalami patah tulang rongga mata pada pertandingan Mei melawan Tottenham Hotspur. Selain itu, ada Casemiro, yang memang tidak masuk tim, mengalami cedera. Pencetak gol terbanyak Neymar masih dalam masa pemulihan dari masalah lutut dan Richarlison, yang sedang mengalami cedera betis.

Cederanya Ederson membuat Bento dan Rafael akan berperan sebagai kiper cadangan di belakang Alisson Becker. Marquinhos adalah pemain paling berpengalaman dengan 85 caps. Lucas Paqueta, pemain West Ham United, harus melakoni empat penampilan lagi untuk mendapat 50 caps bersama tim nasional.

Rodrygo mencetak satu-satunya golnya saat melawan AS. Dia dan rekan setimnya di Real Madrid, Endrick dan Vinicius Junior diharapkan menjadi titik fokus serangan Tim Samba.

Douglas Sequeira adalah satu-satunya pemain Kosta Rika yang belum memiliki pengalaman bersama tim nasional. Adapun Andy Rojas dan Yeison Molina masing-masing hanya memiliki satu caps.

Bek Francisco Calvo dan gelandang serang, Joel Campbell, adalah pemain paling berpengalaman. Mereka memiliki lebih dari 100 caps bersama Los Ticos.

Orlando Galo mencetak tiga gol dalam dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia. Sementara itu, Alvaro Zamora dan Gerald Taylor menjadi pencetak gol dalam kemenangan atas Grenada.

Timnas Kosta Rika. REUTERS

Head-to-Head Brasil vs Kosta Rika

  • Brasil memiliki rekor sejarah yang luar biasa melawan Kosta Rika dan telah memenangkan 10 dari 11 pertandingan yang dimainkan antara kedua tim, dibandingkan dengan satu kemenangan yang hanya diraih Kosta Rika.
  • Brasil dan Kosta Rika telah memainkan dua pertandingan melawan satu sama lain di Copa America. Brasil memenangkan kedua pertandingan dan mencetak total sembilan gol.
  • Marquinhos akan memainkan pertandingan yang ke-16 di Copa America. Ini jumlah penampilan ketiga tertinggi di kompetisi ini untuk pemain Brasil sejak tahun 2000.
  • Kosta Rika hanya kalah satu kali dari empat pertandingan terakhirnya melawan tim CONMEBOL di Copa America dan bisa meraih kemenangan beruntun untuk pertama kalinya.

Perkiraan Susunan Pemain

Timnas Brasil: Alisson; Danilo, Marquinhos, Militao, Wendell; Guimaraes, Luiz; Raphinha, Paqueta, Rodrygo; Vinicius.

Kosta Rika: Sequeira; Cascante, Vargas, Calvo; Quiros, Galo, Aguilera, Mora; Campbell, Zamora; Contreras.

Prediksi Brasil vs Kosta Rika

Timnas Kosta Rika tidak mengalami kesulitan di kualifikasi Piala Dunia sejauh ini, namun Brasil memiliki sederet pemain muda berbakat dan berpengalaman untuk berduel di Copa America 2024. Selecao diprediksi akan mengalahkan Los Ticos, yang masih melalui masa transisi. Prediksi: Brasil 3-0 Kosta Rika. 

SPORTSMOLE | SPORTSKEEDA

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Lulus dari Universitas Indonesia program studi Indonesia pada 2014, ia bergabung bersama Tempo pada 2015. Sempat meliput politik dan hukum seputar Pemilu 2019, ia kini berfokus pada isu gaya hidup dan olahraga. Pada 2019, bersama Danang Firmanto, ia meraih ExCel Award, penghargaan untuk karya jurnalistik terbaik di bidang pemilu di kawasan ASEAN.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus