Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Rekor Head-to-Head Argentina vs Kolombia Jelang Final Copa America 2024

Laga Argentina vs Kolombia akan hadir di final Copa America 2024. Simak rekor pertemuan atau head-to-head kedua tim.

13 Juli 2024 | 15.10 WIB

Para pemain timnas Argentina berselebrasi setelah mengalahkan timnas Ekuador lewat adu penalti dalam laga perempat final Copa America di Stadion NRG, Texas, AS, 4 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Perbesar
Para pemain timnas Argentina berselebrasi setelah mengalahkan timnas Ekuador lewat adu penalti dalam laga perempat final Copa America di Stadion NRG, Texas, AS, 4 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Argentina vs Kolombia akan hadir di final Copa America 2024. Kedua tim akan berhadapan di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Florida, AS, Senin, 15 Juli 2024, mulai 07.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Sebagai sesama negara Amerika Latin, Argentina dan Kolombia sudah sering bertemu. Keduanya telah berhadapan dalam 42 pertandingan di semua ajang. Dari semua laga tersebut, Argentina unggul dengan 25 kemenangan, Kolombia hanya 9 kemenangan, dan 8 laga lainnya berakhir imbang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada 2 Februari 2022 dalam fase grup kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar zona Conmebol. Saat itu, Argentina menang tipis 1-0 pada pertandingan yang  berlangsung di Stadion Mario Alberto Kempes.

Meski Argentina unggul dari head to head total pertemuan, namun dalam 4 pertemuan terakhir, laga kedua tim berlangsung ketat dengan skor yang tipis. Bahkan Kolombia pernah mengalahkan Argentina 2-0 pada Copa America 2019 lalu yang berlangsung di Brasil.

Selebihnya, dalam 3 pertemuan terakhir lainnya, Argentina hanya meraih 1 kemenangan dalam waktu normal. Sisanya, Argentina sekali menang adu penalti dan sekali imbang.

Head-to-Head Argentina vs Kolombia

42 Pertemuan
25 Argentina menang
9 Kolombia menang
8 Imbang.

Berikut Ini Beberapa Pertemuan Argentina dan Kolombia di Ajang Besar Internasional
(Piala Dunia dan Copa America):

Piala Dunia 2022, Fase Kualifikasi Zona Conmebol, Argentina 1-0 Kolombia

Argentina berhasil mengalahkan Kolombia dengan skor tipis 1-0 di Stadion Mario Alberto Kempes. Satu-satunya gol La Albiceleste dilesakkan Lautaro Martinez pada menit ke-29, setelah memanfaatkan umpan dari Marcos Acuna. Sedangkan Kolombia gagal membalasnya.

Copa America 2021, Semifinal, Argentina 1-1 Kolombia (Argentina Menang Adu Penalti 3-2)

Pertandingan berlangsung seru dan berimbang, kedua tim berupaya keras mencapai final. Argentina unggul 1-0 lebih dulu lewat gol Lautaro Martinez saat laga baru berusia 7 menit. Kolombia menyamakan skor 1-1 melalui gol Luis Diaz menit ke-61. Skor 1-1 bertahan hingga usai perpanjangan waktu.

Argentina akhirnya ke final usai menang adu penalti 3-2. Lionel Messi, Leandro Paredes, dan Lautaro Martinez berhasil mengeksekusi dengan baik. Hanya Rodrigo De Paul yang gagal. Sebaliknya tiga algojo Kolombia gagal mengeksekusi penalti yaitu Davinson Sanchez, Yerry Mina, dan Edwin Cardona. Dua eksekutor lainnya (Juan Cuadrado dan Miguel Borja) berhasil menjalankan tugas dengan baik.

Copa America 2019, Fase Grup, Argentina 0-2 Kolombia

Argentina langsung menelan kekalahan 0-2 dari Kolombia dalam laga perdana Grup B Copa America 2019 di Stadion Fonte Nova, Salvador, Brasil. Gol-gol Kolombia masing-masing dicetak Roger Martinez menit ke-71 dan Duvan Zapata menit ke-86.

Kolombia akhirnya menjadi juara Grup B dengan memborong tiga kemenangan, sedangkan Argentina juga lolos ke 8 besar sebagai runner-up. Pada fase knockout Argentina menempati posisi ketiga, lebih baik daripada Kolombia yang tersingkir di perempat final dari Cile.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus