Pekerja tengah melakukan perawatan pesawat Garuda Indonesia di fasilitas PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI) di Cengkareng, Tangerang, Banten, Selasa 26 Maret 2024. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dan Citilink menyediakan 1,4 juta tempat duduk dan 170 extra flight untuk musim mudik lebaran 2024. GIAA memperkirakan akan terjadi kenaikan jumlah penumpang sebanyak 18% dari tahun lalu. TEMPO/Tony Hartawan
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Riset yang dilakukan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terhadap penjualan tiket pesawat domestik keberangkatan tanggal 3-18 April 2024 menunjukkan bahwa rute penerbangan Jakarta-Denpasar menjadi calon rute terlaris pada musim mudik Lebaran 2024. Data yang terkumpul hingga 15 Maret lalu menunjukkan bahwa 63.438 tiket pesawat rute tersebut telah terjual.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Rute lain yang menjadi incaran favorit masyarakat adalah rute Jakarta-Medan, Jakarta-Padang, Denpasar-Surabaya, Jakarta-Surabaya, dan Jakarta-Yogyakarta. Pengumpulan data yang dilakukan Kemenhub hingga 15 Maret menunjukkan bahwa penjualan tiket pesawat untuk rute tersebut pada musim mudik Lebaran 2024 telah mencapai di atas 20 ribu tiket.
Berdasarkan proyeksi Kemenhub, rute Jakarta-Denpasar, Jakarta-Medan, dan Jakarta-Surabaya akan menjadi rute penerbangan domestik tersibuk pada musim mudik Lebaran 2024. Proyeksi tersebut berdasarkan data tahun lalu yang menunjukkan bahwa tiga rute tersebut menjadi rute tersibuk pada musim mudik Lebaran 2023.
Survei yang dilakukan Kemenhub memprediksi akan ada 193,6 juta penduduk Indonesia yang akan bepergian pada musim mudik Lebaran 2024. Sebanyak 10,97 juta orang di antaranya memilih pesawat sebagai moda transportasi untuk bepergian.
Faisal Javier