Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah laporan XDA, yang mengungkapkan ada tiga perangkat Xiaomi baru dengan nama sandi Pyxis, Bamboo_sprout, dan Cosmos_sprout.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ketiga smartphone baru Xiaomi itu dilengkapi fitur sensor sidik jari dalam layar, dengan dua terakhir menjalankan Android One, kemungkinan Mi A3 dan Mi A3 lite.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Sindir Huawei P30 Gunakan Chipset Lama, Xiaomi Unggah Meme Lucu Ini
Pyxis diperkirakan merupakan ponsel Xioami X berikutnya sebagai smartphone flagship mengikuti jejak Mi 6X. Bocorannya, Mi 9X akan menampilkan layar waterdrop notch berujuran 6.4 "FHD AMOLED.
Xiaomi Mi 9X akan memasang kamera selfie 32MP. Ponsel akan ditenagai oleh Snapdragon 675 seperti halnya Redmi Note 7 Pro, yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan ruang penyimpanan 64GB.
Ponsel ini akan memiliki tiga kamera di belakang dengan sensor 48MP (utama), 13MP (lebar), dan 8MP (mungkin telefoto).
Menurut laman gsmarena, Selasa, 26 Maret 2019, dari segi perangkat lunak smartphone ini akan menjalankan MIUI 10 di atas Android 9 Pie. Baterai akan memiliki kapasitas daya 3.300 mAh dan mendukung pengisian cepat 18W.
Spesifikasi dari Mi A3 diharapkan kurang lebih sama seperti Mi 9X, sementara Mi A3 lite mungkin akan menurunkan resolusi layar dan memilih chipset yang lebih rendah. Harga Mi 9X kemungjknan dibanderol seharga US$ 250 setara dengan Rp 3,5 juta.
Simak kabar terbaru tentang peluncuran Xiaomi Mi 9X hanya di kanal Tekno Tempo.co
GSMARENA | XDA