Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Formula 1 mengumumkan bahwa setiap pembalap dan timnya hanya akan memiliki satu sesi latihan bebas selama 90 menit untuk mempersiapkan GP Emilia-Romagna di Sirkuit Imola, Italia. Seri balapan yang digelar pada 1 November nanti hanya terdiri satu sesi latihan bebas sebelum dilanjutkan dengan sesi kualifikasi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dengan demikian, otoritas F1 menyederhanakan rangkaian jadwal balapan di Sirkuit Imola dari yang biasanya berlangsung tiga hari, menjadi dua hari. Setiap pembalap akan menjalani sesi latihan bebas pada Sabtu pagi, 31 Oktober, pukul 10.00 waktu setempat, untuk beradaptasi dengan sirkuit dan mobil mereka. Sesi ini akan dilanjutkan sesi kualifikasi pada pukul 14.00.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Balapan pun digelar pada Ahad, 1 November. Penggunaan Sirkuit Imola baru diumumkan awal Juli lalu. Di GP Italia ini, perlombaan akan dimulai pada pukul 13:10 waktu setempat, atau dua jam lebih awal dari biasanya.
Sirkuit Imola kembali ke kalender F1 setelah absen selama 14 tahun. Sirkuit ini pernah menggelar balapan Formula 1 GP Italia pada 1980 dan GP San Marino pada 1981-2006. Selain Imola, F1 juga telah mengatur kembali kalender balap mereka yang terganggu dengan pandemi virus corona. Selain itu, F1 juga akan menggelar balapan di Sirkuit Mugello, Italia; Sirkuit Nurburgring, Jerman; dan Sirkuit Algarve, Portugal. Imola menjadi tuan rumah sebagai rencana F1 mengatur sebanyak mungkin agenda balapan musim ini.
Kalender Formula 1 hasil revisi saat ini terdiri dari 13 balapan. F1 berkomitmen untuk tetap menggelar 15-18 Grand Prix dengan dua seri terakhir di Bahrain dan Abu Dhabi pada pertengahan Desember 2020.
Kepala tim McLaren Andreas Seidl berharap bahwa ada tambahan sesi latihan bebas pada hari pertama. "Imola, menjadi agenda dua hari, ini jelas merupakan tantangan baru bagi kita semua, saya pikir mereka masih membahas tentang detail formatnya," kata Seidl, dikutip dari Motorsport, Selasa, 4 Juli 2020.
"Saya kira besar kemungkinan kami hanya akan memiliki lebih banyak waktu latihan pada Sabtu pagi. Tapi tentu saja program yang diringkas adalah tantangan tambahan, tapi itu tantangan yang sama untuk semua tim, termasuk McLaren, dan kami benar-benar menantikan tantangan itu untuk melihat bagaimana kami bisa mengatasinya dengan cara terbaik," ujar Seidl.