Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil Bola Voli V-League Korea Selatan: Megawati Hangestri Antar Red Sparks Lolos ke Babak Final

Megawati Hangestri mencetak poin tertinggi saat Red Sparks mengalahkan Hillstate untuk memastikan diri lolos ke final V-League 2024/2025.

29 Maret 2025 | 14.20 WIB

Red Sparks di V-League 2025. (foto: KOVO)
Perbesar
Red Sparks di V-League 2025. (foto: KOVO)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Red Sparks berhasil lolos ke babak final Liga Bola Voli Putri Korea Selatan (V-League) 2024/2025. Mereka mengalahkan Hillstate 3-1 pada game ketiga playoff semifinal di Suwon Indoor Gymnasium, Sabtu, 29 Maret 2025. Secara agregat mereka menang 2-1.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Red Sparks lolos ke final untuk pertama kalinya dalam 13 tahun. Mereka akan berebut gelar juara dengan Pink Spiders, yang langsung lolos ke final sebagai juara babak reguler.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam pertandingan ketiga playoff itu Red Sparks kembali tampil dominan. Mereka mengalahkan tuan rumah dengan skor 3-1 (26-24, 12-25, 25-19, 25-20).

Pemain asal Indonesia, Megawati Hangestri menjadi bintang bagi Red Sparks. Ia mencetak 26 poin, yang terbanyak di antara pemain dalam pertandingan ini.

Vanja Bukilic juga memberi sumbangan penting. Ia mencetak 15 poin, termasuk dari empat blok. Jeong Ho-young dan Park Eun-jin juga mencetak masing-masing 13 dan 12 poin. 

Di kubu, Hillstate Letizia Moma Basoko tampil apik dengan mencetak 23 poin. Tetapi ketajamannya tak didukung pemain lain.

Pertandingan berlangsung seru sejak set pertama. Kedua tim menunjukkan pertahanan mereka yang ketat, dengan pemblokiran menjadi senjata utama. Kedudukan ketat terus tersaji, termasuk pada angka 14-14 dan 24-22. Red Sparks akhirnya menang 26-24. 

Set kedua juga berlangsung panas. Tak ada satu pun pihak yang mampu memimpin hingga skor 8-8. Hillstate kemudian melaju dan memenangi set ini dengan 12-25.

Setelah disamakan lawan, Red Sparks mampu meningkatkan performanya dan memenangi dua set berikutnya. Kombinasi Megawati dan Bukilic menjadi kunci keberhasilan mereka.

Red Sparks selanjutnya akan menjalani lima pertandingan final (best of five) melawan Pink Spiders. Laga pertama akan berlangsung 31 Maret 2025.

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus