Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Paris Saint-Germain (PSG) menelan kekalahan pertamanya di Liga Prancis musim ini. Mereka takluk 1-3 saat berlaga di kandang Lens, Stade Bollaert-Delelis, Senin dinihari WIB, 2 Desember 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
PSG tampil tanpa Lionel Messi, yang mendapat istirahat lebih panjang sesuai Piala Dunia 2022. Neymar juga absen karena kartu merah. Kylian Mbappe masih jadi andalan di lini depan, ditopang Hugo Ekitike dan Carlos Soler.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pencetak Gol
Lens mampu unggul cepat. Mereka menjebol gawang Gianluigi Donnaruma pada menit ketujuh, lewat gol
Przemysaw Frankowski.
PSG membalas semenit kemudian, lewat gol Hugo Ekitike. Namun, Lens kemudian kembali unggul berkat gol Lois Openda pada menit ke-28 dan Alexis Claude-Maurice pada menit ke-47.
Statistik Pertandingan
PSG sebenarnya mendominasi permainan. Mereka menguasai bola hingga 59. Mereka juga melakukan lebih banyak percobaan tembakan ke gawang lawan (16 berbanding 10) dan mampu lebih banyak mendapat yang tepat sasaran (6 berbanding 4).
Ekspektasi gol (xG) PSG juga lebih baik (1,75 berbanding 1,58). Namun, Lens lebih efektif memanfaatkan peluang yang mereka miliki.
Posisi Klasemen
Ini hasil yang cukup merugikan PSG dalam usaha mempertahankan gelar juara. Lens adalah pesaing utama mereka musim ini.
Dengan kekalahan pertamanya ini, PSG tetap ada di puncak klasemen Liga Prancis dengan nilai 44 dari 17 laga. Namun, selisih nilai mereka dengan Lens terpangkas menjadi empat.
Jadwal Berikutnya
Pada pekan ke-18 Liga Prancis, PSG akan menjamu Angers, 11 Januari mendatang. Sedangkan Lens menyambangi markas Strasbourg pada hari yang sama.
Selanjutnya: Rekap hasil dan Klasemen Liga Prancis
Rekap Hasil Liga Prancis Pekan Ke-17
Angers vs Lorient 1-2
Monaco vs Brest 1-0
Nantes vs Auxerre 1-0
Toulouse vs AC Ajacci 2-0o
Lyon vs Clermont 0-1
Lens vs PSG 3-1.
Klasemen Liga Prancis
Baca Juga: Lionel Messi Sampaikan Pernyataan Menyentuh Memasuki 2023