Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Jadwal

Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 1 September 2024: Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia; Juga Ada Timnas Indonesia U-20

Jadwal bola Minggu malam ini, 1 September 2024, menampilkan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, Liga Prancis, dan Timnas Indonesia.

1 September 2024 | 10.32 WIB

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman
Perbesar
Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal bola pada Minggu malam hingga Senin dinihari, 1-2 September 2024, menampilkan rangkaian pertandingan Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Liga Jerman, dan Liga Prancis. Selain itu ada juga aksi para pemain Timnas Indonesia U-20 dalam turnamen di Korea Selatan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Liga Inggris akan menampilkan laga besar. Duel Manchester United vs Liverpool akan menjadi bagian dari jadwal pekan ketiga yang akan berlangsung malam ini. MU akan berusaha bangkit setelah kalah 1-2 di kandang Brighton. Sedangkan Liverpool akan mengejar kemenangan ketiga dalam tiga laga.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jadwal Liga Inggris malam ini juga akan menampilkan pertandingan Chelsea vs Crystal Palace dan Newcastle United vs Tottenham Hotspur.

Dari Liga Italia ada laga besar Juventus vs AS Roma. Liga Spanyol antara lain akan diisi Real Madrid vs Real Betis. Aksi PSG dan Bayern Munchen juga akan hadir di Liga Prancis dan Liga Jerman. 

Sementara itu, dari turnamen Seoul On Earth Us 2024 di Korea Selatan, Timnas Indonesia U-20 akan menjalani pertandingan pekan ketiga. Mereka akan melawan tuan rumah dengan membawa ambisi meraih kemenangan kedua.

Jadwal Bola Selengkapnya

Turnamen Seoul On Earth Us 2024 

Minggu, 1 September 2024
Korea Selatan vs Indonesia, 17:30 WIB  (live Indosiar / Vidio).

Liga Inggris 
(Pekan ketiga, live Vidio)

Minggu, 1 September 2024
Chelsea vs Crystal Palace 19.30 WIB
Newcastle vs Tottenham 19.30 WIB (Moji TV)
Manchester United vs Liverpool 22.00 WIB.

Liga Italia
(Pekan ketiga, live BeIN Sport, Vidio)

Minggu, 1 September 2024
Genoa vs Hellas Verona 23.30 WIB
Fiorentina vs Monza 23.30 WIB

Senin, 2 September 2024
Udinese vs Como 01.45 WIB
Juventus vs AS Roma 01.45 WIB.

Liga Spanyol 
(Pekan keempat, live BeIN Sport / Vidio)

Minggu, 1 September 2024
Alaves vs Las Palmas 22.00 WIB
Osasuna vs Celta Vigo 22.00 WIB

Senin, 2 September 2024
Sevilla vs Girona 00.00 WIB
Getafe vs Real Sociedad 00.15 WIB
Real Madrid vs Real Betis 02.30 WIB.

Liga Prancis 
(Pekan ketiga)

Minggu, 1 September 2024
AS Monaco vs Lens 20.00 WIB
Le Havre vs Auxerre 22.00 WIB
Reims vs Rennes 22.00 WIB
Angers vs Nice 22.00 WIB

Senin, 2 September 2024
Lille vs PSG 01.45 WIB

Liga Jerman 
(Pekan Kedua, live Mola TV)

Minggu, 1 September 2024
Heidenheim vs Augsburg 20.30 WIB
Bayern Munchen vs SC Freiburg 22.30 WIB.

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus