Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Andrea Dovizioso sependapat dengan Valentino Rossi, bahwa Sirkuit Barcelona yang akan digunakan untuk MotoGP Catalunya pada 11 Juni nanti, berkualitas buruk. Permukaan aspal yang bergelombang serta perubahan desain sirkuit, membuat balapan nanti semakin sulit.
"Kami para pembalap sepakat jika menilai bahwa trek di Barcelona buruk. Permukaan yang tidak rata berdampak pada daya cengkeram ban yang buruk, serta membuat ban lebih cepat aus. Tidak mudah untuk membalap dalam kondisi sirkuit seperti itu," kata Dovizioso.
Baca: MotoGP Italia: Dovizioso Juara, Vinales Runner Up, Rossi Finis 4
Dovizioso yang merupakan pembalap andalan Ducati dan pemenang seri MotoGP Italia pada akhir pekan lalu, juga menyoroti kondisi cuaca di Barcelona di musim panas.
"Cuaca di Barcelona juga menjadi perhatian kami. Suhu di Barcelona saat siang hari sangat panas. Bagi siapapun, itu situasi yang kurang menguntungkan," kata Dovizioso menambahkan.
Baca: MotoGP Catalunya: Setahun Tak Juara, Kata Rossi: Sekarang Saatnya
Sementara itu Valentino Rossi masih mengeluhkan kondisi fisiknya yang masih belum 100 persen bugar. Dia berharap diri waktu istirahat yang lebih banyak pascaMotoGP Italia, demi memulihkan cederanya.
"Saya sebenarnya berharap mendapak kesempatan istirahat sepekan lebih lama. Namun saat ini para pembalap memang dituntun untuk tampil spartan dalam sepekan. Saya berharap dapat tampil baik di sini, dan tentu saja dengan target meraih podium," ujar Rossi.
Baca: Para Juara Seri MotoGP Setahun Terakhir, Rossi Tak Masuk Daftar
Rossi merupakan juara MotoGP Catalunya 2016 dan sejak kemenangan itu, pembalap gaek asal Italia ini belum pernah menjuarai seri balap MotoGP lagi. MotoGP Catalunya akan dimulai pada Jumat 9 Juni pukul 14.00 WIB, dengan agenda latihan bebas Moto3.
Jadwal MotoGP Catalunya
Jumat 9 Juni:
Latihan bebas 1 Moto3 14.00 - 14.40 WIB
Latihan bebas 1 MotoGP 14.50 - 15.40 WIB
Latihan bebas 1 Moto2 15.55 - 16.40 WIB
Latihan bebas 2 Moto3 18.10 - 18.50 WIB
Latihan bebas 2 MotoGP 19.05 - 19.50 WIB
Latihan bebas 2 Moto2 20.05 - 20.50 WIB
Sabtu 10 Juni:
Latihan bebas 3 Moto3 14.00 - 14.40 WIB
Latihan bebas 3 MotoGP 14.55 - 15.40 WIB
Latihan bebas 3 Moto2 15.55 - 16.40 WIB
Kualifikasi Moto3 17.35 - 18.15 WIB
Latihan bebas 4 MotoGP 18.30 - 19.00 WIB
Kualifikasi 1 MotoGP 19.10 - 19.25 WIB
Kualifikasi 2 MotoGP 19.35 - 19.50 WIB
Kualifikasi Moto2 20.05 - 20.50 WIB
Minggu 11 Juni:
Pemanasan Moto3 13.40 - 14.00 WIB
PemanasanMoto2 14.10 - 14.30 WIB
Pemanasan MotoGP 14.40 - 15.00
Balap Moto3 (22 lap / 102,3 km) 16.00 WIB
Balap Moto2 (23 lap / 107 km) 17.20 WIB
Balap MotoGP (25 lap / 116,3 km) 19.00 WIB
MOTOGP | DON
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini