Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Lewis Hamilton dan Charles Leclerc Didiskualifikasi, Ini Hasil Terbaru Formula 1 Cina 2025 dan Klasemennya

Di Formula 1 Cina, Lewis Hamilton terkena hukuman karena melakukan pelanggaran ketebalan blok belakang mobilnya.

23 Maret 2025 | 21.47 WIB

Pembalap F1 tim Ferrari, Lewis Hamilton melajukan mobilnya dalam Sprint Race F1 Grand Prix Cina 2025 di Shanghai International Circuit, Shanghai, Cina, 22 Maret 2025. Reuters/Go Nakamura
Perbesar
Pembalap F1 tim Ferrari, Lewis Hamilton melajukan mobilnya dalam Sprint Race F1 Grand Prix Cina 2025 di Shanghai International Circuit, Shanghai, Cina, 22 Maret 2025. Reuters/Go Nakamura

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Ferrari, Lewis Hamilton dan Charles Leclerc, didiskualifikasi dari balapan Formula 1 China 2025 yang berlangsung di Sirkuit Internasional Shanghai, Shanghai, Minggu, 23 Maret .

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hamilton terkena hukuman karena melakukan pelanggaran ketebalan blok belakangnya yang berada di bawah ketentuan, Sementara Leclerc didiskualifikasi karena pelanggaran berat mobil.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Hukuman itu dibuat dalam sidang setelah balapan. "Selama sidang perwakilan tim mengkonfirmasi bahwa pengukuran benar dan bahwa semua prosedur yang diperlukan dilakukan dengan benar. Tim tersebut juga mengakui bahwa tidak ada situasi yang mengurangi dan bahwa ini adalah kesalahan yang nyata oleh tim," tulis Formula 1, Minggu.

Pernyataan itu berlanjut, "Dewan juri memutuskan bahwa Pasal 3.5.9 dari Regulasi Formula 1 FIA telah dilanggar dan oleh sebab itu hukuman standar dari diskualifikasi perlu diterapkan untuk pelanggaran seperti itu." 

Sebelumnya tim Hamilton melakukan laporan yang menyatakan bahwa ketebalan dari papan mobilnya berada di ukuran 8,6 mm atau berada di bawah ambang batas minimum yakni 9 mm yang melanggar pasal 3.5.9 peraturan teknik.

Nasib serupa juga dialami oleh Leclerc yang mencatat bahwa SF25 miliknya mempunyai berat 1 kg di bawah berat minimum sehingga membuatnya didiskualifikasi.

Diskualifikasi ini sekaligus menjadi mimpi buruk untuk tim pabrikan Italia tersebut usai sebelumnya Hamilton mampu mencatatkan kemenangan di sprint race di GP China.

Dengan didiiskualifikasinya ganda Ferrari ini maka Esteban Ocon, Kimi Antonelli, Alex Albon dan Ollie Bearman yang telah finis di urutan ketujuh sampai ke sepuluh masing-masing dipromosikan naik dua posisi.

Sementara Lance Stroll dan Carlos Sainz juga meraih poin dengan pindah ke sepuluh teratas, mengingat Gasly juga didiskualifikasi dari P11.

Hasil Formula 1 Cina 2025 setelah Ferrari Didiskualifikasi

No      PembalapTimwaktu
1Oscar PiastriMcLaren F1 Team56 laps
2Lando NorrisMcLaren F1 Team+9.748s
3George RussellMercedes AMG Petronas F1 Team+11.097s
4Max VerstappenOracle Red Bull Racing+16.656s
5Esteban OconMoneyGram Haas F1 Team+49.969s
6Kimi AntonelliMercedes AMG Petronas F1 Team+53.748s
7Alex AlbonAtlassian Williams Racing+56.321s
8Oliver BearmanMoneyGram Haas F1 Team+61.303s
9Lance StrollAston Martin Aramco F1 Team+70.204s
10Carlos SainzAtlassian Williams Racing+76.387s
11Isack HadjarVisa Cash App Racing Bulls F1 Team  +78.875s
12Liam LawsonOracle Red Bull Racing+81.147s
13Jack DoohanBWT Alpine F1 Team+88.401s
14Gabriel BortoletoStake F1 Team Kick Sauber+1 lap
15Nico HulkenbergStake F1 Team Kick Sauber+1 lap
16Yuki TsunodaVisa Cash App Racing Bulls F1 Team+1 lap
DNFFernando AlonsoAston Martin Aramco F1 Team4 laps
DSQCharles LeclercScuderia Ferrari HP 
DSQPierre GaslyBWT Alpine F1 Team 
DSQLewis HamiltonScuderia Ferrari HP

Klasemen Pembalap Formula 1 2025

No Pembalap             TimPoin
1Lando NorrisMcLaren F1 Team44
2Max VerstappenOracle Red Bull Racing36
3George RussellMercedes AMG Petronas F1 Team35
4Oscar PiastriMcLaren F1 Team34
5Kimi AntonelliMercedes AMG Petronas F1 Team22
6Alex AlbonAtlassian Williams Racing16
7Lance StrollAston Martin Aramco F1 Team10
8Esteban OconMoneyGram Haas F1 Team10
9Lewis HamiltonScuderia Ferrari HP9
10Charles LeclercScuderia Ferrari HP8
11Nico HulkenbergStake F1 Team Kick Sauber6
12Oliver BearmanMoneyGram Haas F1 Team4
13Yuki TsunodaVisa Cash App Racing Bulls F1 Team  3
14Carlos SainzAtlassian Williams Racing1

.
Pilihan Editor: Mengapa Alex Marquez Mampu Tampil Sangat Cepat dan Terus Finis Kedua di MotoGP 2025?

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus