Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Mario Aji Bicara Tantangan Tersulit untuk Menembus MotoGP

Pembalap Indonesia Mario Aji baru-baru ini menanggapi pertanyaan Tempo mengenai tantangan tersulitnya untuk menembus kelas MotoGP.

1 Maret 2022 | 15.30 WIB

Mario Aji, Portimao, Portugal, 21 Februari 2022. (Honda Team Asia)
Perbesar
Mario Aji, Portimao, Portugal, 21 Februari 2022. (Honda Team Asia)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji baru-baru ini menanggapi pertanyaan Tempo mengenai tantangan tersulitnya untuk menembus kelas MotoGP. Ia pun menjelaskan salah satu faktor yang membuatnya mengalami kesusahan tampil di Grand Prix.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Salah satu kesulitan yang dirasakan Mario Aji saat ini adalah kondisi fisiknya. Mengingat rider Honda Team Asia tersebut sempat mengalami cedera saat diberi kesempatan tampil sebagai pembalap wildcard di Moto3 2021 kemarin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kondisi cederanya saat ini menurut dia sedikit menghambat persiapan tampil di kelas MotoGP, khususnya di Moto3. Akan tetapi, saat ini Mario Aji perlaha-laha mulai pulih dan sudah mengikuti tes pramusim Moto3 Portugal 2022.

“Untuk saat ini cedera Mario tahun lalu sempat menganggu intensitas latihan di akhir musim, karena Mario harus menjalani full recovery di kaki femur yang patah. Itu yang membuat Mario kesusahan,” kata Mario kepada Tempo.co.

“Tapi di awal winter training ini Mario sudah memulai melatih fisik, intens melatih cardio dan strength. Jadi, kemarin juga 8 hari penuh tes di motor prototipe yang membuat Mario balap, jadi step by step Mario sudah kembali pulih dengan persiapan matang menuju Qatar Grand Prix,” lanjut dia.

Terlepas dari itu, Mario Aji sempat tampil mengejutkan di sesi kedua hari pertama tes pramusim Moto3 Portimao 2022. Saat itu pembalap asal Magetan tersebut mampu menampati posisi ke-5 dengan catatan waktu 1 menit 49.548 detik.

Dirinya hanya terpaut 0.559 detik dari pembalap tercepat sementara, Diogo Moreira (MT Helmets - MSI). Sayangnya pada sesi terakhir di hari tersebut, posisi Mario Aji harus terlempar ke posisi 25.

Pada hari berikutnya, Mario Aji tak mampu melanjutkan tren positifnya untuk menempati posisi 5 besar. Dirinya hanya bisa menempati posisi ke-12 di tes pramusim Moto3 Portugal hari kedua. Itu menjadi posisi terbaiknya sepanjang sesi. Sementara itu, pada hari terakhir, dirinya hanya menempati urutan ke-25 dan P27.

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus