Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Mike Tyson Ikut Berperan dalam Film Superhero Bunny-Man

Mantan juara dunia tinju kelas berat, Mike Tyson, kembali akan berakting di layar lebar. Ia akan memerankan dirinya sendiri dalam Bunny-Man.

18 Februari 2024 | 04.30 WIB

Mike Tyson. (Reuters/Joe Scarnici/Handout Photo via USA TODAY Sports)
Perbesar
Mike Tyson. (Reuters/Joe Scarnici/Handout Photo via USA TODAY Sports)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan juara dunia tinju kelas berat, Mike Tyson, kembali akan berakting di layar lebar. Ia akan memerankan dirinya sendiri dalam Bunny-Man, sebuah film superhero unik yang pengambilan gambarnya dilakukan di Italia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pada konferensi pers di Turin, Tyson bergabung dengan produser Italia Andrea Iervolino dan penulis Enrico Remmert untuk mengungkap rincian tentang film mendatang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bunny-Man mengikuti kisah seorang pahlawan super kaya yang bertarung melawan kekuatan jahat sambil menyembunyikan identitasnya di balik topeng kelinci.

Karakter tersebut dilatarbelakangi oleh keinginan untuk mencari keadilan bagi saudara perempuannya, yang secara tragis bunuh diri setelah kejadian mengerikan menjadi viral secara online.

Bunny-Man bisa dibilang sebuah cerita yang juga merupakan perumpamaan tentang pembelaan martabat perempuan dan perjuangan melawan kekerasan gender. 

Diproduksi oleh TaTaTu milik Andrea Iervolino yang dikenal karena keterlibatannya dalam proyek-proyek terkenal seperti Ferrari dan Waiting for the Barbarians, Bunny-Man berjanji untuk mendorong batas kreativitas dengan 99 persen filmnya diambil di lokasi virtual.

Tidak banyak yang diketahui tentang peran Tyson – petinju pertama di dunia yang mampu menyandingkan sabuk juara dunia kelas berat WBA, WBC, dan IBF bersamaan – dalam film Bunny-Man tersebut.

Peran Tyson dalam film Bunny-Man tersebut memang belum diungkapkan. Situasi ini menambah intrik seputar proyek tersebut. 

Kehadiran sang legenda tinju – juara dunia tinju kelas berat termuda dan tak terkalahkan antara tahun 1987 sampai 1990 – saat dalam jajaran pemerannya diperkirakan akan membawa dinamika unik pada narasi pahlawan super, seperti yang ia lakukan dalam perannya dalam The Hangover dan IP Man 3.

Meskipun detail mengenai sutradara film Bunny-Man dan pemeran lainnya masih dirahasiakan, keterlibatan Mike Tyson dalam film tersebut telah memicu antisipasi di kalangan penggemar.

Dengan produksi yang sedang berlangsung di Italia, penonton menantikan kabar terbaru lebih lanjut tentang Bunny-Man dan kontribusi si Leher Beton terhadap kisah pahlawan super yang tidak konvensional ini.

Presentasi film Bunny-Man tersebut sudah berlangsung di ibu kota Piedmont pada hari Rabu 7 Februari pukul 11.30 di Studio Film Tuscany. Mike Tyson juga hadir langsung di acara tersebut. 

Mike Tyson bukan sosok asing di dunia akting. Ia sudah banyak membintangi film, termasuk Black and White (1999), Crocodile Dundee in Los Angeles (2001), Rocky Balboa (2006), The Hangover (2009), Scary Movie 5 (2013), Grudge Match (2013), Medellin (2023).

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus