Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Bursa Transfer: Sadio Mane Ungkap Alasannya Pindah dari Liverpool ke Bayern Munchen

Sadio Mane sebelumnya santer dikabarkan bakal pindah ke Bayern Munchen setelah sempat mengungkapkan keinginannya meninggalkan Liverpool pada Mei lalu.

22 Juni 2022 | 14.11 WIB

Pemain Liverpool Sadio Mane. REUTERS
Perbesar
Pemain Liverpool Sadio Mane. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sadio Mane mengungkapkan alasan di balik kepindahannya dari Liverpool ke Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas ini. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Mane sempat memberikan isyarat bakal meninggalkan Anfield pada akhir Mei lalu. Sejak saat itu, banyak kabar yang menyebut pemain internasional Senegal itu bergabung dengan klub raksasa Jerman, Bayern Munchen. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kabar terbaru, Mane telah menjalani tes medis bersama Die Roten pada Selasa, 21 Juni. Untuk memboyong sang penyerang, Bayern Munchen dikabarkan harus mengeluarkan dana sebesar 41 juta euro atau sekitar Rp 640 miliar.

Berbicara mengenai kepindahannya ke Bayern Munchen, Mane menilai klub Bundesliga tersebut adalah klub yang tepat untuknya saat ini.

"Ketika agen saya pertama kali memberi tahu tentang minat Bayern, saya langsung bersemangat," kata dia.

"Saya langsung melihat diri saya ada di sana. Menurut saya itu adalah klub yang tepat pada waktu yang tepat," ujarnya menambahkan.

Mane berambisi meraih gelar Liga Champions bersama Bayern Munchen. Meski begitu, dia belum mau berbicara terlalu jauh mengenai hal itu.

"Setiap pemain sepak bola di dunia ini, ingin memenangkan Liga Champions. Saya bersama tim yang sangat kompetitif sekarang," ucapnya. 

"Tapi masih terlalu dini untuk membicarakan final Liga Champions, kami bahkan belum bermain bersama. Meski begitu, kami akan memberikan segalanya untuk masuk ke final," kata mane.

Bersama Liverpool, Mane merasakan sekali juara Liga Champions 2017-2018 serta dua kali menjadi finalis ajang tersebut pada musim 2018-2019, dan 2021-2022.

Sadio Mane meninggalkan Liverpool yang telah dibelanya sejak musim panas 2016, untuk bergabung dengan Bayern Munchen pada bursa transfer kali ini. Bersama The Reds di bawah Jurgen Klopp, pemain Senegal berusia 30 tahun itu juga menyabet gelar Liga Inggris pada musim 2019-2020. 

SKOR.ID, TRANSFERMARKRT

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus