Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

Cetak 2 Gol untuk Kemenangan Perdana Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Menangis di Sudut Lapangan

Timnas Indonesia naik ke peringkat ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, setelah mengalahkan Arab Saudi dengan dua game langsung.

19 November 2024 | 23.28 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang serang timnas Indonesia Marselino Ferdinan mencetak dua gol untuk membawa skuad Garuda mengalahkan Arab Saudi 2-0 dalam pertandingan keenam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa, 19 November 2024. Ini menjadi kemenangan pertama tim asuhan Shin Tae-yong di Grup C.

Marselino mencetakkan gol pertama untuk membawa Indonesia unggul pada menit ke-32 setelah menyelesaikan umpan dari Ragnar Oratmangoen. Sesaat setelah menjebloskan bola ke gawang Arab Saudi yang dikawal Ahmed Al-Kassar, dia berlari ke sudut sebelah kanan gawang The Green Falcons sembari menghadap ke penonton.

Pemain berusia 20 tahun itu tak berlebihan saat melakukan selebrasi. Pemain Oxford United ini tampak melongo ke hadapan suporter di Jakarta, lalu menangis di sudut lapangan. Sekitar 55 ribu pendukung timnas Indonesia bergemuruh menyambut gol tersebut.

Marselino dimainkan sebagai starter oleh Shin Tae-yong pada pertandingan melawan Arab Saudi. Ia dimainkan hingga menit ke-78 sebelum digantikan Pratama Arhan. Sebelum ditarik keluar, ia bersama Oratmangoen dan Rafael Struick, trio Garuda itu kerap kali saling berbagi bola saat menyambut bola-bola panjang dari  lini belakang yang diisi oleh Jay Idzes dan kawan-kawannya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada menit ke-57, Marselino mencetak gol keduanya. Ia berusaha mengontrol bola dan beberapa detik kemudian melesakkan bola ke gawang Arab Saudi. Papan skor berubah menjadi 2-0.

Sesaat setelah mencetak gol keduanya dalam laga ini, dia kembali berjalan ke sudut lapangan lagi. Di pinggir lapangan, di tengah suara gemuruh para penonton, ia terduduk dan menutup muka sembari menangis lagi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Marselino sempat terbaring kesakitan di tengah lapangan, tetapi wasit asal Uzbekistan yang memimpin pertandingan memutuskan untuk membiarkan laga terus berlangsung.

Berkat kemenangan pertama itu, timnas Indonesia meninggalkan dasar klasemen Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Nilainya sama dengan Arab Saudi yang ada di urutan keempat dan Cina yang ada di posisi kelima. 

Posisi puncak klasemen Grup C dihuni oleh Jepang. Tim berjuluk Samurai Biru kokoh di posisi teratas berkat kemenangan 3-1 atas Cina, dengan 16 poin.

Pilihan Editor: Komentar Marselino Ferdinan Usai Jadi Pemain Terbaik Laga Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia


Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus