Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal meninggalkan Al Nassr padahal baru beberapa bulan pindah ke Liga Pro Arab Saudi setelah meninggalkan Manchester United. Media Spanyol, El Nacional melaporkan Real Madrid siap kembali menampung sang mega bintang asal Portugal tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Namun, Ronaldo tidak akan kembali ke Santiago Bernabeu sebagai pemain, melainkan sebagai brand ambassador klub. "(Presiden Real Madrid) Florentino Perez memberikan garansi bahwa (Ronaldo) tidak akan kekurangan pekerjaan di Santiago Bernabeu," tulis laporan El Nacional.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kekasih Ronaldo, Georgina Rodriguez, juga disebut telah memberikan lampu hijau soal wacana tersebut. Dia dikatakan sudah rindu dengan suasana kota Madrid.
Pemain berjuluk CR7 itu resmi hijrah ke Arab Saudi pada Desember tahun tahun lalu. Kapten timnas Portugal itu meneken kontrak senilai 175 juta euro atau setara Rp 2,8 miliar per tahun hingga 2025. Keputusannya pindah diambil setelah dia menyetujui pemutusan kontrak oleh Manchester United menyusul wawancara kontroversial dengan Piers Morgan.
Musim perdana Ronaldo di Al Nassr dapat dikatakan berjalan kurang mulus karena dia hampir pasti tidak akan mempersembahkan trofi. Klub yang dia bela telah tersingkir dari Piala Super Saudi dan Piala Super Riyadh.
Kemudian, di Liga Pro Arab Saudi, tim yang identik dengan jersey kuning itu masih tertahan di peringkat kedua klasemen sementara dengan 56 poin, terpaut tiga angka dari Al Ittihad di puncak. Sementara pertandingan liga tinggal menyisakan lima pekan lagi dan pesaingnya unggul jumlah laga.
Kabar soal Ronaldo yang ingin meninggalkan Al Nassr mencuat hanya selang beberapa hari setelah Presiden Klub Musalli Al Muammar dikabarkan menyebut pembelian sang pemain adalah kebohongan terbesar yang pernah dialaminya. Media Spanyol El Desmarque melaporkan bahwa dia kecewa dengan performa CR7 yang dinilai tak memberi kontribusi lebih untuk timnya.
Namun, kabar itu langsung dibantah oleh kubu Al Nassr. Penasihat pers Walid Al-Muhaidib memastikan bahwa bosnya tidak pernah menyampaikan hal tersebut dan laporan El Desmarque adalah hoaks.
Hingga saat ini, Cristiano Ronaldo telah mengoleksi 12 gol dan dua assist dari 12 kali penampilannya bersama Al Nassr di semua kompetisi. Ia menduduki peringkat keempat dalam daftar top skor Liga Pro Arab Saudi musim 2022-2023.
DAILY MAIL
Pilihan Editor: Karim Benzema Jadi Pemain Real Madrid Kedua Torehkan Lebih dari 350 Gol, Ikut Jejak Cristiano Ronaldo