Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Badan Sepak Bola Dunia, FIFA, memastikan bahwa Arab Saudi adalah satu-satunya asosiasi sepak bola yang mengajukan tawaran untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034. Arab Saudi mengajukan penawaran sebelum batas waktu ditutup pada Selasa, 31 Oktober 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
FIFA telah mengundang tawaran dari Asia dan Oseania untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah turnamen tersebut. Arab Saudi mengumumkan niatnya hanya beberapa menit setelah pengumuman FIFA pada 4 Oktober tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Australia memutuskan mundur dan tidak akan mengajukan tawaran untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034 sehingga Arab Saudi menjadi satu-satunya kandidat.
“Sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Penawaran yang disetujui oleh Dewan FIFA, pemerintahan FIFA akan melakukan proses penawaran dan evaluasi secara menyeluruh untuk Piala Dunia FIFA edisi 2030 dan 2034, dengan tuan rumah yang akan ditunjuk oleh Kongres FIFA diperkirakan akan berlangsung pada kuartal keempat 2024,” kata FIFA.
Presiden Federasi Sepak Bola Arab Saudi Yasser Al Misehal mengatakan federasi berkomitmen penuh untuk memenuhi semua persyaratan FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia.
“Seluruh anggota keluarga sepak bola Saudi melakukan yang terbaik untuk mencapai impian putra dan putri Saudi untuk menyaksikan Piala Dunia di Kerajaan untuk pertama kalinya,” katanya di platform media sosial X.
“Kami percaya pada kekuatan besar sepak bola untuk menginspirasi generasi masa depan dan kami berharap Piala Dunia 2034 berkontribusi terhadap perkembangan sepak bola di seluruh dunia,” ujar Yasser menambahkan.
FIFA juga menegaskan bahwa satu-satunya peminat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030 datang dari Maroko, Portugal dan Spanyol. Uruguay, Argentina dan Paraguay akan menjadi tuan rumah pertandingan pembuka sekaligus menjadi tempat untuk merayakan 100 tahun Piala Dunia.
Pada 4 Oktober 2023, FIFA telah mengumumkan bahwa tawaran gabungan Maroko, Spanyol dan Portugal akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030. Hasilnya, edisi tersebut akan digelar di enam negara.
REUTERS