Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Champions

Hasil Liga Champions Asia: Al Nassr Kalahkan Al Duhail 4-3, Cristiano Ronaldo Borong 2 Gol dan Beri Assist

Cristiano Ronaldo mencetak dua gol spektakuler saat Al-Nassr meraih kemenangan 4-3 di Riyadh atas Al Duhail dari Qatar di Liga Champions Asia.

25 Oktober 2023 | 06.39 WIB

Cristiano Ronaldo. Foto : Al Nassr
Perbesar
Cristiano Ronaldo. Foto : Al Nassr

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo mencetak dua gol spektakuler saat Al-Nassr meraih kemenangan 4-3 di Riyadh atas Al Duhail dari Qatar dalam pertandingan pekan ketiga Liga Champions Asia, Rabu dinihari WIB, 25 Oktober 2023.

Tak hanya mencetak gol, Ronaldo juga memberi assist dalam laga ini. Mantan penyerang Manchester United dan Real Madrid itu memberi umpan kepada Anderson Talisca yang mencetak gol pembuka Madrid pada menit ke-25.

Sadio Mane mencetak gol kedua pada menit ke-56. Ronaldo kemudian memborong dua gol pada menit ke-61 dan 81. Gol Al Duhail diceploskan Ismaeel Mohammad dan Almoez Ali.

Kemenangan menjaga kesempurnaan Al Nassr di Grup E. Klub Arab Saudi ini memuncaki klasemen dengan nilai sembilan, unggul tiga poin dari klub Iran, Persepolis. Al Duhail dan FC Istiklol sama-sama baru mengemas nilai satu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dalam laga lain, Al-Ain (Uni Emirat Arab) melangkah lebih dekat ke babak sistem gugur. Tim asuhan Alfred Schreuder itu mengalahkan tim Saudi Al Fayha 4-1 untuk mempertahankan rekor sempurna mereka di Grup A.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kaku dari Paraguay mencetak dua gol buat Al Ain. Dua gol lainnya dicetak Kouame Kouaido  dan Soufiane Rahimi. Gol hiburan Al Fahya dicetak Nawaf Al Harthi.

Kemenangan tersebut membawa Al-Ain meraih sembilan poin dari tiga pertandingan Grup A. Mereka unggul enam poin dari Al-Fayha, Pakhtakor dari Uzbekistan, dan Ahal.

Hanya pemenang masing-masing dari 10 grup kompetisi yang akan melaju ke babak 16 besar. Mereka akan ditemani oleh tiga runner-up terbaik dari pengundian bagian timur dan barat.

Pilihan Editor: Erik ten Hag Puji Maguire dan Onana setelah Man United Kalahkan Copenhagen di Liga Champions

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus