Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Spanyol

Hasil Liga Spanyol: Atletico Madrid vs Real Madrid 1-1, Pertandingan Sempat Terhenti 20 Menit

Real Madrid dan Atletico Madrid bermain imbang 1-1 dalam pertandingan Liga Spanyol yang sempat terhenti selama 20 menit.

30 September 2024 | 05.08 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Para pemain Real Madrid berselebrasi di depan suporter Atletico Madrid setelah Eder Militao mencetak gol. Derby di La Liga pada 29 September itu berakhir 1-1. REUTERS/Ana Beltran

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid dan Atletico Madrid bermain imbang 1-1 dalam pertandingan Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Senin dinihari, 30 September 2024. Pertandingan pekan kedelapan ini sempat terhenti selama 20 menit karena ulah suporter.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Real Madrid, yang tampil tanpa Kylian Mbappe yang cedera, mengawali dengan baik dalam laga derby ini. Mereka unggul lebih dahulu, pada menit ke-64, lewat gol Eder Militao, yang mendapat umpan dari Vinicius Jr.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pertandingan dihentikan pada menit ke-69 ketika ultras Atletico Fondo Sur melemparkan benda-benda ke arah penjaga gawang Real Thibaut Courtois, yang kemudian memberitahu wasit. Setelah penundaan lebih dari 20 menit, para pemain kembali ke lapangan.

 Ketika laga berlanjut, Atletico terus menambah tekanan. Mereka akhirnya bisa menyamakan kedudukan ketika pemain pengganti Angel Correa menyarangkan bola dari jarak dekat setelah sebuah serangan balik pada menit kelima waktu tambahan.

Real Madrid meraih hasil seri ketiganya dalam delapan laga musim ini. Mereka kini berada di posisi ketiga klasemen dengan nilai 18, masih tertinggal tiga angka dari Barcelona yang ada di puncak.

Atletico, yang juga belum terkalahkan, mengalami hasil seri keempatnya. Mereka kini ada di urutan ketiga klasemenn dengan nilai 16.

Sehari sebelumnya, Barcelona menderita kekalahan pertamanya musim ini. Mereka takluk 2-4 di kandang Osasuna.

Jadwal Liga Spanyol pekan kedelapan masih menyisakan satu laga. Villarreal akan menjamu Las Palmas pada Selasa dinihari, 1 Oktober 2024.

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus