Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Champions

Jadi Mesin Gol Timnas Indonesia U-17, Inilah Profil Arkhan Kaka dan Nabil Asyura

Dua pemain Timnas Indonesia U-17 menjadi mesin gol dalam dua laga kualifikasi Grub B Piala Asia U-17 2023. Mereka adalah Arkhan Kaka dan Nabil Asyura.

6 Oktober 2022 | 16.39 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pemain Timnas U-17 Indonesia Arkhan Kaka Putra (tengah) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Timnas U-17 Uni Emirat Arab dalam laga kualifikasi Grup B Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu, 5 Oktober 2022. Indonesia menang dengan skor 3-2. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-17 berhasil mengalahkan Guam U-17 dan Uni Emirat Arab (UEA) U-17 dengan skor masing-masing 14-0 dan 3-2 dalam laga kualifikasi Grub B Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupetan Bogor, pada 3 dan 5 Oktober 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Setidaknya ada dua pemain yang menonjol dalam dua pertandingan tersebut. Selain karena tampil bagus, mereka juga memberikan sumbangan banyak gol. Kedua pemain tersebut adalah Arkhan Kaka dan Nabil Asyura.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arkhan Kaka

Bermain sebagai penyerang, pemain bernomor punggu 8 ini menyumbang empat gol alias quat-trick saat melawan Guam U-17 dan dua gol ketika menjamu EUA U-17.

Melansir Transfermarkt, pria bernama asli Arkhan Kaka Putra Purwanto ini lahir pada 2 September 2007 di Blitar, Jawa Timur. Saat ini ia telah bergabung dengan Persis Solo Youth sejak 1 Februari lalu dan dikontrak hingga 2027. Sebelumnya ia bermain untuk klub Bhayangkara FC Youth pada 2021.

Dengan usianya yang baru menginjak 15 tahun, ia sudah tampil ciamik dengan para pemain timnas dalam Piala AFF U-16 2022 pada 31 Juli lalu. Saat ini, ia sedang berjuang dan berkembang dengan Timnas U-17.

Nabil Asyura

Sama seperti Arkhan, Nabil Asyura juga tampil mengesankan saat melawan Guam U-17. Pria bernomor punggung 10 ini mencetak lima gol di laga itu.

Nabil lahir pada 2 Juli 2006 di Payakumbuh, Sumatra Barat. Karier sepak bolanya dimulai ketika mengikuti Sekolah Sepak Bola Arafah Payakumbuh.

Dengan kemampuan yang unggul, akhirnya Nabil melanjutkan karier sepak bolanya dengan bergabung Gasliko 50 Kota U-15. Gasliko merupakan salah satu klub asal Sumatera Barat yang tampil di Liga 3.

Perkembangannya dalam dunia sepak bola lalu dilirik oleh tim PSP Padang. Bersama timnya, ia meraih kemenangan di posisi ketiga pada Piala Soeratin 2021/2022. Setelah itu dia dilirik pelatih Bima Sakti untuk memperkuat Timnas Indonesia U-16 pada gelaran Piala AFF U-16 2022.

FATHUR RACHMAN

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus