Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-17 Indonesia dipastikan gagal melangkah ke putaran final Piala Asia U-17 2023 karena hanya finis di luar enam besar klasemen runner-up terbaik kualifikasi.
Kepastian ini terjadi setelah India hanya kalah 1-2 dari Arab Saudi dalam laga kualifikasi grup putaran keempat, Senin. Sebelumnya, peluang Indonesia lolos memang masih terbuka andai India kalah dengan skor hingga 0-6 dari Arab Saudi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Meski demikian, kemungkinan yang memang sangat sulit terjadi tersebut memang gagal terwujud. Indonesia tetap berada di peringkat ketujuh dari klasemen posisi kedua terbaik dengan tiga poin dari klasemen play-off (posisi kedua terbaik).
Baca Juga: Malaysia Sebut Timnas U-17 Indonesia Tak Beruntung
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pasukan Bima Sakti yang memiliki selisih gol -3 kalah selisih gol dari India (+2) setelah kekalahan dari Arab Saudi, lalu Laos yang selisih golnya -2.
Kegagalan melangkah ke putaran final tersebut tidak terlepas dari laga terakhir timnas U-17 Indonesia di fase Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, takluk dari Malaysia 1-5.
Padahal, dalam laga yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (9/10/2022) malam tersebut, Indonesia hanya butuh hasil imbang untuk memastikan tiket langsung lolos sebagai juara grup.
Namun, Indonesia mengalami kekalahan yang mengejutkan dan kini gagal pula berharap lewat jalur posisi kedua terbaik.
Sementara itu, India dan Laos melengkapi enam tim yang lolos lewat jalur posisi kedua terbaik. Mereka bergabung dengan Korea Selatan, Cina, Afghanistan, dan Thailand.
Sedangkan para juara grup yang telah memastikan lolos adalah: Jepang, Malaysia, Qatar, Arab Saudi, Yaman, Vietnam, Australia, Tajikistan, Iran, dan Uzbekistan.
Daftar 16 tim yang lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023:
1. Jepang - Juara Grup A
2. Malaysia - Juara Grup B
3. Qatar - Juara Grup C
4. Arab Saudi - Juara Grup D
5. Yaman - Juara Grup E
6. Vietnam - Juara Grup F
7. Australia - Juara Grup G
8. Tajikistan - Juara Grup H
9. Iran - Juara Grup I
10. Uzbekistan - Juara Grup J
11. Korea Selatan - Posisi ke-1 Runner-up Terbaik
12. Cina - Posisi ke-2 Runner-up Terbaik
13. Afghanistan - Posisi ke-3 Runner-up Terbaik
14. India - Posisi ke-4 Runner-up Terbaik
15. Thailand - Posisi ke-5 Runner-up Terbaik
16. Laos - Posisi ke-6 Runner-up Terbaik.
Baca Juga: Klasemen Akhir Runner-up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-172023