Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Brasil dan Argentina sejauh ini masih menempati dua posisi teratas klasemen. Brasil meraih hasil sempurna 18 angka dari enam pertandingan sementara Argentina menempati posisi kedua dengan perolehan 12 angka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dua tiket ke putaran final lainnya untuk sementara ini digenggam oleh Ekuador dan Uruguay. Ekuador berada di posisi ketiga dengan mengumpulkan sembilan angka sementara Uruguay di posisi keempat dengan delapan angka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pada laga Jumat besok, Timnas-Brasil akan menghadapi Chile sementara Argentina menyambangi markas Venezuela.
Pertarungan seru akan berlangsung pada Senin mendatang, 6 September 2021. Brasil akan menjamu Argentina di Stadion Corinthians Arena. Laga ini akan menjadi ulangan dari partai final Copa Amerika 2021 yang berlangsung Juli lalu. Tim Tango menang tipis 1-0 berkat gol Angel Di Maria.
Berikut jadwal lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan yang akan kembali dimulai pada Jumat besok:
Jumat, 3 September 2021
03.00 WIB - Bolivia vs Kolombia
04.00 WIB - Ekuador vs Paraguay
07.00 WIB - Venezuela vs Argentina
08.00 WIB - Peru vs Uruguay
08.00 WIB - Chile vs Brasil
Senin, 6 September 2021
02.00 WIB - Brasil vs Argentina
04.00 WIB - Ekuador vs Chile
05.00 WIB - Uruguay vs Bolivia
05.00 WIB - Paraguay vs Kolombia
08.00 WIB - Peru vs Venezuela
Sembilan dari sepuluh laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol akan disiarkan secara langsung oleh MolaTV. Hanya laga Peru vs Venezuela yang tak disiarkan. Selain empat tiket otomatis, terdapat pula satu tiket play-off menuju putaran final Piala Dunia 2022 yang diperebutkan.
Baca: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa Besok dan Siaran Langsungnya