Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Indonesia

Jadwal Liga 1 Selasa 4 Maret 2025: Malut United vs Arema FC dan Persija Jakarta vs PSIS Semarang

Duel Persija Jakarta vs PSIS Semarang pada pekan ke-25 Liga 1 dijadwalkan mulai 20.30 WIB di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

4 Maret 2025 | 06.13 WIB

Para pemain Persija Jakarta setelah mencetak gol ke gawang Persib. Dok. Persija
Perbesar
Para pemain Persija Jakarta setelah mencetak gol ke gawang Persib. Dok. Persija

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dua pertandingan Liga 1 2024-2025 pekan ke-25 akan dimainkan pada Selasa, 4 Maret 2025, Malut United vs Arema FC dan Persija Jakarta vs PSIS Semarang. Kedua laga ini dijadwalkan berlangsung pada malam. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Malut United akan menjamu Arema FC di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara, pukul 19.30 WIB. Duel ini bisa disaksikan secara langsung di platform streaming Vidio.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Tim asuhan Imran Nahumarury mengusung misi balas dendam di laga ini setelah kalah dalam pertemuan sebelumnya di paruh pertama. Saat itu, mereka yang unggul lebih dulu di babak pertama, kebobolan tiga gol di babak kedua, sehingga laga berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Singo Edan.

Yakob Sayuri membawa timnya unggul dengan gol yang dibuatnya menjelang akhir babak pertama. Namun, Arema mampu mencetak tiga gol balasan di babak kedua melalui William Moreira Marcilio yang mencetak dua gol dan Dalberto menyumbang satu gol.

"Tentu kami ingin membalas kekalahan sebelumnya dari Arema FC. Tetapi, kami tidak ingin membebani pemain. Kami belajar dari pertemuan pertama,” kata Imran dalam konferensi pers menjelang laga, Senin, 3 Maret 2025.

Imran memastikan pasukannya siap tempur. Ia pun menargetkan kemenangan di laga kandang kali ini. "Bagi saya, raihan tiga poin akan menjadi modal berharga untuk kami melangkah ke depan. Semua pertandingan sama penting, tetapi yang lebih penting para pemain bisa menjalankan game plan yang telah disiapkan," kata dia.

Malut United sedang dalam tren positif. Mereka tak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhirnya, dengan catatan empat kali menang dan dua kali imbang. Posisinya di peringkat kesembilan dengan 36 poin dari 24 pertandingan, sama dengan Arema yang ada satu tingkat di atasnya.

Di satu sisi, Arema juga sedang dalam performa menjanjikan. Mereka tak terkalahkan dalam empat laga terakhir, dengan dua kemenangan dan dua kali imbang. Mereka akan datang setelah bermain imbang 2-2 melawan PSIS Semarang di kandang pada Senin lalu.

Sementara, Malut United mencatat kemenangan di pertandingan terakhirnya di kandang. Mereka menang 1-0 atas PSS Sleman pada Minggu, 23 Februari lalu. 

Duel kedua kesebelasan ini diprediksi bakal berjalan ketat. Yakob Sayuri dan rekan-rekannya diyakini bakal bermain ngotot demi meraih kemenangan di hadapan pendukungnya, sekaligus membalas kekalahan sebelumnya. 

Pertandingan lain, Persija Jakarta akan bermain di kandang menghadapi PSIS di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dengan jadwal kick-off pukul 20.30 WIB. Pecinta sepak bola Tanah Air bisa menyaksikan laga ini secara langsung di Indosiar dan Vidio.

Macan Kemayoran mengejar kemenangan pertamanya setelah lima laga tanpa kemenangan, dengan laga terakhir kalah 1-0 melawan tuan rumah PSM Makassar di Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu, 23 Februari lalu. 

Kegagalan mereka meraih poin di laga itu membuat Persija ada di urutan keempat klasemen sementara dengan 40 poin, terpaut 11 poin dari pemuncak Persib Bandung serta berselisih enam poin dari tim peringkat kedua Dewa United dan tertinggal empat poin dari tim di atasnya, Persebaya Surabaya.

Tim asuhan Carlos Pena tentu tak ingin membuang poin lagi ketika mereka ingin bersaing untuk gelar juara saat kompetisi menuju akhir, tersisa sembilan pertandingan musim ini. Mereka mempunyai modal kemenangan 2-0 atas PSIS di pertandingan paruh pertama, saat mereka berhadapan untuk kali keduanya musim ini.

Sementara, PSIS yang ada di papan bawah, urutan ke-14 dengan 23 poin dari 24, hanya unggul satu poin dari tim zona degradasi, pastinya juga akan berjuang keras meraih poin demi bisa menjauhi ancaman degradasi.

Jadwal dan Hasil Liga 1 2024-2025 Pekan Ke-25

Sabtu, 1 Maret 2025
Persik Kediri vs Dewa United (1-2)
Persebaya Surabaya vs Persib Bandung (4-1)
Semen Padang FC vs PSBS Biak (1-1)

Minggu, 2 Maret 2025
Bali United vs Persita Tangerang (1-1) 
Madura United vs PSM Makassar (1-3)
Borneo FC vs Persis Solo (0-1)

Senin, 3 Maret 2025
PSS Sleman vs Barito Putera (1-2)

Selasa, 4 Maret 2025
Malut United vs Arema FC (19.30 WIB)
Persija Jakarta vs PSIS Semarang (20.30 WIB)

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus