Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, pada Kamis, 9 November 2023, telah menandatangani perpanjangan kontrak selama tiga tahun yang akan membawanya bersama klub itu hingga 2027. Simeone, yang ditunjuk sebagai pelatih kepala Atletico pada Desember 2011, merupakan manajer tersukses dalam sejarah klub.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam 12 tahun menjadi pelatih Atletico Madrid, ia telah memenangi dua gelar La Liga, satu Copa del Rey, dua Liga Europa, dua Piala Super UEFA, dan satu Supercopa Spanyol. Dia juga memimpin klub itu ke dua final Liga Champions.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
ESPN pekan lalu melaporkan agen dan saudara perempuan Simeone, Natalia Simeone, bertemu dengan kepala eksekutif Atletico, Miguel Angel Gil Marin, untuk membicarakan kontrak baru untuk pelatih asal Argentina tersebut.
Simeone menerima tawaran menggiurkan untuk melatih klub Liga Pro Saudi, Al Ahli, musim panas lalu, tetapi sumber mengatakan kepada ESPN keinginannya adalah tetap bersama tim yang mencatatkan lebih dari 100 penampilan dalam dua periode sebagai pemain.
Pria berusia 53 tahun itu melatih River Plate bersama klub-klub lain di negara asalnya Argentina dan sempat menangani klub Italia Catania dalam waktu singkat sebelum akhirnya mengambil alih Atletico Madrid.
Atletico Madrid kini duduk di urutan keempat Liga Spanyol dengan 25 poin dari 11 pertandingan, enam poin di belakang pemimpin klasemen Girona yang sudah Bermain 12 kali.
REUTERS | ESPN