Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - UEFA Nations League akan segera bergulir pada Kamis 6 September 2018. Kompetisi yang mempertemukan timnas negara-negara di Eropa itu dirancang sebagai salah satu jalur menuju Piala Eropa yang akan digelar pada 2020 mendatang.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Berdasarkan keterangan di laman resmi UEFA, kompetisi ini akan melibatkan seluruh 55 negara di bawah naungan UEFA yang dibagi menjadi 4 Liga: Liga A, Liga B, Liga C, dan Liga D.
Baca: Jadwal dan Hadiah UEFA Nations League
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
UEFA menggunakan sistem ranking untuk menentukan negara mana yang masuk Liga A hingga Liga D. Liga A diisi oleh negara-negara dengan ranking tertinggi sementara Liga D merupakan negara-negara dengan ranking terendah. Terdapat skema promosi dan degradasi di tiap akhir musim.
Setiap Liga akan dibagi lagi menjadi 4 grup yang masing-masing diisi oleh 3 negara. Hanya Liga D dan sebagian Liga C yang akan diisi oleh 4 negara. Pertandingan akan dilakukan dengan sistem kandang dan tandang pada September hingga November mendatang.
Berikut pembagian Liga dan grup UEFA Nations League:
Liga A
Grup A1: Jerman, Prancis, Belanda.
Grup A2: Belgia, Swiss, Islandia.
Grup A3: Portugal, Italia, Polandia.
Grup A4: Spanyol, Inggris, Kroasia.
Liga B
Grup B1: Slovakia, Ukraina, Republik Ceko.
Grup B2: Rusia, Swedia, Turki
Grup B3: Austria, Bosnia dan Herzegovina, Irlandia Utara.
Grup B4: Wales, Republik Irlandia, Denmark.
Baca: Italia Bersiap Tampil di UEFA Nations League, Mancini Mengeluh
Liga C
Grup C1: Skotlandia, Albania, Israel.
Grup C2: Hongaria, Yunani, Finlandia, Estonia.
Grup C3: Slovenia, Norwegia, Bulgaria, Siprus.
Grup C4: Romania, Serbia, Montenegro, Lithuania.
Liga D
Grup D1: Georgia, Latvia, Kazakhstan, Andorra.
Grup D2: Belarus, Luxembourg, Moldova, San Marino.
Grup D3: Azerbaijan, Kepulauan Faroe, Malta, Kosovo.
Grup D4: FYR Makedonia, Armenia, Liechtenstein, Gibraltar.
Meskipun demikian, hanya 4 negara pemenang grup di Liga A saja yang akan bertarung untuk memperebutkan gelar juara UEFA Nations League. Keempat negara tersebut akan bertarung di babak semifinal, final dan perebutan juara ketiga pada Juni 2019.
Baca: Era Luis Enrique Dimulai, Begini Latihan Perdana Timnas Spanyol
Babak semifinal, final dan perebutan juara ketiga akan dilakukan digelar di satu negara dan hanya menggunakan format satu pertandingan, tidak kandang dan tandang. Negara penyelenggara akan ditentukan pada Desember mendatang.
Empat tim terbawah di tiap grup akan mendapatkan hukuman degradasi ke Liga di bawahnya untuk musim 2020. Sementara empat negara teratas di pemenang di Liga B, Liga C dan Liga D akan mendapatkan kesempatan untuk promosi ke liga di atasnya.
Pemenang UEFA Nations League ataupun pemenang grup di masing-masing Liga tak akan secara otomatis masuk ke putaran final Piala Eropa 2010. Namun posisi mereka akan menjadi acuan dalam pengundian kualifikasi Piala Eropa 2010. Pemenang tiap grup UEFA Nations League hanya akan mendapatkan kesempatan melaju ke babak play-off Piala Eropa 2020 jika mereka tak berhasil lolos melalui jalur kualifikasi.
Misalkan Jerman berhasil menjadi juara Grup A1 UEFA Nations League namun gagal menduduki posisi dua besar kualifikasi Piala Eropa 2020. Mereka akan secara otomatis masuk ke babak play-off Piala Eropa 2020 bersama 15 tim pemenang grup UEFA Nations League lainnya. Pada babak play-off Piala Eropa 2010 akan terdapat 4 tiket ke putaran final Piala Eropa 2020.
Namun jika Jerman berhasil lolos melalui jalur kualifikasi, maka tiket play-off yang mereka miliki akan diambil oleh tim yang berada di bawahnya di kompetisi UEFA Nations League. Dengan kata lain, UEFA Nation League ini dibuat sebagai pengganti dari mekanisme posisi ketiga terbaik yang biasanya terdapat di babak kualifikasi Piala Eropa.
Dengan begitu, pengundian kualifikasi Piala Eropa 2020 baru akan digelar setelah UEFA Nations League selesai pada Juni 2019 mendatang. Nantinya, seluruh dari 55 negara Eropa akan dibagi ke dalam 10 grup. Hanya dua tim teratas yang akan lolos ke putaran final sementara 4 posisi tersisa akan diperebutkan melalui babak play-off.
UEFA