Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - 2K Games mengumumkan secara resmi menghentikan 2K Launcher secara permanen dari semua game PC mereka di platform Steam dan Epic Games Store pada 18 November 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
2K Launcher adalah aplikasi yang sebelumnya digunakan untuk meluncurkan sejumlah game dari 2K Games di PC. Setiap kali pemain ingin memainkan game dari 2K, mereka harus membuka peluncur ini terlebih dahulu, bahkan jika game tersebut sudah terpasang di platform seperti Steam atau Epic Games Store.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain hanya menjadi peluncur game, 2K Launcher juga sering kali menambah langkah tambahan yang mengganggu pengalaman bermain. Beberapa game bahkan menggunakan launcher ini untuk mengelola mod, seperti pada game XCOM 2 dan XCOM: Chimera Squad.
Namun, penggunaan peluncur seperti ini kerap dikeluhkan oleh banyak pemain. Mereka merasa bahwa sistem peluncur yang dipaksakan, seperti yang dilakukan oleh 2K, Ubisoft, dan EA, hanya menambah kerumitan dan kadang menyebabkan masalah kompatibilitas atau bahkan menghalangi pemain untuk memainkan game mereka.
Penghapusan 2K Launcher
Setelah pengumuman pada 18 November, 2K Games merilis pembaruan yang menghilangkan 2K Launcher dari seluruh game yang sebelumnya menggunakannya. Ini termasuk game-game populer seperti BioShock Remastered, BioShock 2 Remastered, BioShock Infinite, The Quarry, dan Marvel’s Midnight Suns.
Untuk game-game yang sebelumnya memerlukan 2K Launcher untuk pengelolaan mod, seperti XCOM 2 dan XCOM: Chimera Squad, pemain kini akan melihat menu kecil saat meluncurkan game. Menu ini memberi pilihan untuk membuka launcher mod atau langsung masuk ke permainan
Meskipun 2K Games telah menghapus launcher dari sistem, pemain yang masih menemukan sisa-sisa file dari 2K Launcher di komputer mereka diminta untuk mengikuti panduan yang telah disediakan oleh 2K.
Dalam file yang bernama 2kLauncherRemoved.txt, pemain dapat menghapusnya secara aman untuk membersihkan sisa-sisa peluncur. Untuk memastikan semua perubahan berjalan dengan lancar, pemain juga disarankan untuk menutup dan membuka kembali Steam, serta me-restart PC mereka.
Untuk game seperti Sid Meier’s Civilization 5 yang sebelumnya menggunakan 2K Launcher Beta, pemain kini dapat meluncurkan game ini langsung menggunakan opsi peluncuran yang tersedia di Steam.
2K Games menjelaskan bahwa meskipun proses penghapusan peluncur telah selesai, beberapa file peluncur lama mungkin masih ditemukan di folder komputer pengguna. Untuk mengatasi hal ini, 2K menyediakan instruksi lebih rinci agar pengguna bisa membersihkan sistem mereka sepenuhnya.
2K.COM | IGN | GAMESPORT | GAMERANT