Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Cara Menghapus Akun Google di HP Android

Ketika Anda mulai merasa sudah tidak memerlukan beberapa akun dan ingin menghapusnya, berikut cara menghapus akun Google di HP Android.

22 Agustus 2024 | 10.22 WIB

Logo Google. REUTERS
Perbesar
Logo Google. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Akun Google sudah jadi kewajiban untuk dimiliki tiap-tiap mereka pemilik ponsel pintar. Setiap orang punya kebebasan untuk memiliki lebih dari satu akun Google.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Punya lebih dari satu akun Google dalam satu perangkat akan memudahkan ketika ingin berpindah akun tanpa harus log out dari akun sebelumnya. Namun tentu saja terlalu banyak akun Google akan mempengaruhi performa kinerja ponsel.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hal ini dikarenakan setiap alamat email yang terpasang di ponsel memerlukan memori RAM agar dapat berfungsi maksimal, mulai dari sinkronisasi data hingga layanan latar belakang yang selalu aktif.

Ketika Anda mulai merasa sudah tidak memerlukan beberapa akun dan ingin menghapusnya, berikut cara menghapus akun Google di HP Android:

- Buka aplikasi Setelan di perangkat.

- Ketuk Sandi & akun. Jika Anda tidak dapat menemukan "Akun", ketuk Pengguna & akun.

- Di bagian "Akun", ketuk akun yang ingin dihapus Lalu Hapus akun.

- Untuk mengonfirmasi, ketuk Hapus akun Lalu Hapus akun.

- Jika akun ini adalah satu-satunya Akun Google di perangkat, Anda harus memasukkan pola, PIN, atau sandi perangkat demi keamanan.

Menghapus akun Google di ponsel bukanlah hal yang sulit. Mempertahankan banyak akun atau menghapusnya, semua ada dalam genggaman Anda.

SUPPORT GOOGLE

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus