Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Digital

Horizon Forbidden West, 7 Tips dan Trik Mengarungi Dunia Robot Dinosaurus

Horizon Forbidden West dirilis serentak secara global hari ini, Jumat, 18 Februari 2022. Tempo memainkan game ini dua pekan sebelum dirilis.

18 Februari 2022 | 12.22 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Horizon Forbidden West dirilis serentak secara global hari ini, Jumat, 18 Februari 2022. Game besutan Guerilla asal Belanda ini menjadi satu andalan Sony untuk konsol anyarnya, Playstation 5, meski bisa juga dimainkan di Playstation 4.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seperti seri pertamanya, Horizon Zero Dawn, game ini memiliki cara permainan atau gameplay yang unik. Aloy, sang karakter, dituntut mengarungi dunia yang dipenuhi robot binatang besar yang ganas. Memang, dia memiliki tombak sebagai senjata utama. Namun, bertarung hanya dengan tombak sama saja cari mati. Sebab, musuh terlemah pun bisa membunuhnya cukup lewat dua, tiga kali serangan, sementara tebasan tombak Aloy yang berulang-ulang tak sampai mengurangi separuh health poin mereka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Maka, kita kembali dituntut memaksimalkan penggunaan berbagai gadget di Horizon Forbidden West. Aloy dibekali--belakangan bisa membeli versi yang lebih kuat--seperangkat peralatan berburu. Mulai panah, ranjau, bom yang dilontarkan dari ketapel, dan seterusnya. Satu musuh bisa tumbang cukup dengan satu senjata, tapi ada juga yang butuh menghabiskan semua persediaan senjata Aloy.

Berbekal review code dari Playstation Asia, Tempo memainkan game ini dua pekan sebelum dirilis. Berikut sejumlah tips yang bisa membantu Anda bertahan di dunia Forbidden West.

Aloy, karakter utama, bisa bersembunyi di rumput tinggi sembari memindai musuh. (FOTO/SONY INTERACTIVE ENTERTAINMENT)

1. Kenali musuh

Horizon Forbidden West mengikuti betul ajaran Sun Tzu, "Jika mengenali musuh dan diri sendiri, kita bisa memenangi ratusan pertempuran." Apalagi kalau lawan adalah robot besi raksasa dengan persenjataan tank dan mampu bermanuver selincah macan tutul.

Maka, sebelum memulai pertempuran, Aloy perlu mengetahui isi perut masing-masing musuhnya. Berkat Focus, semacam komputer yang menempel depan telinga kanannya, dia dapat memindai musuh. Setiap robot memiliki elemen khas yang menjadi kekuatan dan kelemahan mereka. Ada yang memiliki serangan api, namun lemah jika terkena elemen es, dan sebagainya.

Minimalisir efek serangan musuh dengan memilih baju pelindung yang berelemen sama dengan target kita. Sebaliknya, pilih gadget yang berelemen sama dengan kelemahan musuh. Jangan lupa menandai atau tag target sehingga kita bisa selalu mengetahui posisinya saat bertarung. Singkatnya, sering-sering menekan tombol R3 untuk mengaktifkan Focus.

2. Pastikan semua elemen ada di persediaan senjata

Semakin jauh dalam permainan, elemen akan semakin menentukan dalam pertarungan. Jadi, jangan buru-buru menjual senjata lama Anda hanya karena hit rate yang lebih kecil dibanding senjata baru. Kerap kali, hit rate kecil dengan elemen sesuai lebih efektif memenangi pertarungan ketimbang senjata baru dengan kekuatan lebih besar.

3. Selalu siagakan panah tanpa elemen

Meski elemen sangat menentukan dalam pertarungan, bukan berarti kita melupakan senjata non elemen. Busur dan anak panah standar perlu selalu tersedia untuk situasi darurat, mengingat keterbatasan sumber daya untuk meracik senjata berelemen.

Bertarung dari jauh merupakan opsi terbaik untuk pemain game ini. (FOTO/SONY INTERACTIVE ENTERTAINMENT)

4. Lawan musuh dengan cara sembunyi-sembunyi atau dari jarak jauh

Saya sempat tergoda promosi dari Sony yang menggambarkan kelihaian Aloy menaklukkan musuh dari jarak dekat. Walhasil, mati. Aloy bukanlah Kratos di God of War yang jago pertarungan satu lawan satu, apalagi satu lawan lima. Jadi, maksimalkan fungsi rumput tinggi di Forbidden West yang melindungi Aloy dari pandangan musuh, lalu serang mereka dari belakang. Kemudian, menjauh, pasang ranjau, dan habisi dengan panah.

5. Ambil semua sumber daya

Prinsip ini sesuai dengan peradaban masa Horizon Forbidden West, yaitu berburu dan meramu. Jadi, Aloy perlu memungut atau loot semua sumber daya yang ada di depan matanya. Terlebih-lebih tanaman obat. Tak perlu kuatir kelebihan kapasitas karena semua material yang dipungut setelah kantong Aloy penuh tersimpang secara otomatis. Kita dapat mengambilnya di peti persediaan yang tersebar di banyak check poin di seantero Forbidden West.

Game dibuka dengan alur yang lambat untuk mengingatkan kembali kejadian di Horizon Zero Dawn. (FOTO/SONY INTERACTIVE ENTERTAINMENT)

6. Bersabar di dua jam awal

Berdasarkan pengalaman Tempo, Horizon Forbidden West menjanjikan permain yang menyenangkan hingga lebih dari 40 jam. Namun, game ini dibuka dengan alur yang lambat. Sekitar dua jam awal, kita dijejali setumpuk dokumen yang menceritakan kejadian-kejadian di seri pertama, Horizon Zero Dawn. Guerilla sepertinya ingin pemain baru mengetahui latar belakang Forbidden West, juga menyegarkan ulang ingatan pemain yang memainkan Zero Dawn pada lima tahun silam. Jadi, mengingat game ini memiliki rangkaian cerita yang panjang dan kuat, upayakan membaca dokumen-dokumen itu.

Jika jenuh, rehat sejenak. Bisa dengan mencari latar yang indah mengabadikan Aloy dalam berbagai pose lucu lewat fitur Photo Mode.

7. Maksimalkan fungsi lembing

Di Horizon Forbidden West, Aloy memiliki senjata baru, yaitu lembing. Berbeda dengan tombak yang digunakan untuk pertarungan jarak dekat, lembing dihunjamkan ke musuh dari jauh. Senjata ini jauh, jauh lebih kuat ketimbang yang lain dalam game ini. Padukan dengan senjata berelemen, Anda akan sangat terbantu di pertarungan melawan musuh kuat. Misalnya, membuat baja pelindung mereka korosif lewat serangan zat asam bertubi-tubi, baru hujani dengan lembing. Kelemahan lembing hanyalah arah lemparan yang parabola sehingga bidikan tidak semudah anak panah.

 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus