Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Status Online dan Kept Messages: Apa Itu?

WhatsApp sedang dalam pengembangan beberapa fitur baru, seperti menyembunyikan status online dan fitur kept messages.

25 Juli 2022 | 12.40 WIB

Ilustrasi WhatsApp
Perbesar
Ilustrasi WhatsApp

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -WhatsApp, layanan perpesanan terpopuler sedang mengembangkan fitur baru untuk diterapkan dalam aplikasinya.

Dua Fitur WhatsApp Anyar

Melansir WABeta Info, disebutkan bahwa pihak WhatsApp sedang dalam pengembangan beberapa fitur baru, seperti menyembunyikan status online dan fitur kept messages.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

WABetaInfo melaporkan bahwa untuk fitur penyembunyian status online sedang diuji coba pada WhatsApp versi beta Android 2.22.16.12 dan juga dilakukan pengujian fitur ini untuk WhatsApp iOS.

Fitur baru WhatsApp ini memungkinkan pengguna WhatsApp untuk mengatur supaya terlihat saat sedang online ketika membuka aplikasi atau tidak.

Fitur ini sudah sejak dulu dinantikan oleh para pengguna WhatsApp karena pada umumnya ketika membuka WhatsApp akan terlihat status online.

Fitur WhatsApp untuk menyembunyikan status online Anda dari pengintaian bakal hadir di Android. (WABetaInfo)

Dalam fitur menyembunyikan status online, pengguna nantinya bisa mengatur supaya tidak terlihat ketika sedang online.

Caranya pun cukup mudah, yaitu dengan masuk ke pengaturan/setelan/settings pada WhatsApp dan pilih opsi nobody pada pilihan "siapa yang bisa melihat kapan terakhir membuka WhatsApp". Namun, untuk pengguna WhatsApp yang menggunakan fitur ini, ia tidak bisa melihat status online milik pengguna lain.

Di samping itu, WhatsApp juga sedang mengembangkan fitur kept messages. Fitur ini akan membuat pengguna WhatsApp mengatur supaya pesan temporer akan hilang dalam periode tertentu. WaBetaInfo mengklaim bahwa fitur ini bisa ditemukan pada WhatsApp beta versi Android 2.2.11.16 dan juga WhatsApp Desktop.

EIBEN HEIZIER
Baca juga : Mengenal Meta, Perusahaan Induk dari WhatsApp dan Facebook

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus