Foto

Sederet Artis Korea Selatan yang Dulunya Atlet

1 Agustus 2021 | 15.40 WIB

https://statik.tempo.co/data/2021/08/01/id_1039450/1039450_720.jpg
Perbesar
Foto 1 dari 5

Lee Si Young yang berperan dalam Sweet Home merupakan mantan petinju. Ia bahkan pernah memenangkan sabuk tinju amatir wanita kelas 48 kilogram. Sayangnya, ia mengalami dislokasi bahu kronis pada tahun 2015 hingga akhirnya memutuskan pensiun. Instagram/leesiyoung38; Soompi

https://statik.tempo.co/data/2021/08/01/id_1039453/1039453_720.jpg
Perbesar
Foto 2 dari 5

Sebelum bergabung dengan boyband Enhypen, Sunghoon merupakan atlet ice skating. Ia juga menjadi atlet yang berprestasi karena pernah meraih medali perak di kejuaraan nasional. Tak hanya itu, ia bahkan meraih medali emas dalam Asian Open Trophy dan Lombardia Trophy pada 2015. Twitter/ENHYPEN_members; koreaboo

https://statik.tempo.co/data/2021/08/01/id_1039454/1039454_720.jpg
Perbesar
Foto 3 dari 5

Sebelum terjun ke dunia hiburan, Ahn Bo-hyun merupakan seorang petinju. Pemeran tokoh antagonis dalam Itaewon Class itu menjadi petinju saat masa sekolah. Soompi; Instiz

https://statik.tempo.co/data/2021/08/01/id_1039457/1039457_720.jpg
Perbesar
Foto 4 dari 5

Penyanyi Kim Yohan diketahui merupakan atlet Taekwondo. Ia telah menekuni olahraga tersebut selama 13 tahun. Kim pun mengaku telah meraih beberapa prestasi dalam ajang olahraga tingkat nasional. Namun, ia terpaksa berhenti karena mengalami cedera kronis dan kerap kambuh. Instagram/weis_kimyohannn ; Instagram/official_yohan

https://statik.tempo.co/data/2021/08/01/id_1039458/1039458_720.jpg
Perbesar
Foto 5 dari 5

Pemain dalam Vincenzo, Song Joong Ki juga ternyata merupakan seorang atlet sebelum menjadi artis. Ia menekuni olahraga speed skating jarang pendek sejak sekolah. Ia pun pernah ikut berkompetisi dalam festival olahraga nasional. Namun, setelah cedera, ia lebih memilih fokus kuliah. Instagram

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus