Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Maulana berangkat dari Jakarta Utara untuk mampir ke Jalan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat di waktu ngabuburit hari kedua puasa Ramadan 2023. Dia rela jauh-jauh menyambangi Pasar Benhil (Bendungan Hilir) untuk berbuka dengan santapan yang menurutnya lezat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Enggak apa-apa jauh, yang penting bisa buka pakai yang enak," kata dia saat ditemui di lokasi, Jumat, 24 Maret 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pasar Benhil adalah salah satu lapak di pusat Jakarta yang kerap ramai dikunjungi warga untuk berburu santapan buka puasa. Di sana berjejer aneka ragam hidangan, mulai dari kudapan, makanan berat, hingga minuman dingin.
Pilihan snack yang beragam dan kenikmatan rasanya menjadi alasan utama para pengunjung mendatangi pasar ini. Setidaknya itulah yang dirasakan Maulana.
"Makanannya enak-enak dan beragam," ujar dia.
Salah satu penjual, Ari, menceritakan Pasar Benhil selalu ramai disambangi ketika bulan puasa, terlebih di hari-hari menuju Lebaran. Beberapa penjual adalah warga sekitar yang berdomisili di dekat pasar.
Mereka sengaja membuka lapak jualan di bulan Ramadan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. "Ya Alhamdulillah untung," ucap Ari.
Sebelumnya, Kementerian Agama RI telah menetapkan 1 Ramadan 1444 Hijriah/2023 Masehi jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023 melalui sidang isbat. Ketetapan ini telah dipertimbangkan berdasarkan hasil hisab dan rukyatul hilal.
Pilihan Editor: Pedagang Pasar Takjil Benhil Terima Pembayaran Melalui QRIS
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.