Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Grup k-pop Momoland menangkap euforia pergi ke taman hiburan sebagai seorang anak. Dengan gerakan tarian yang menyenangkan dan lirik yang meriah, menonton mereka tampil terasa seperti naik wahana favorit Anda tanpa harus mengantri. Dengan rambut warna warni dan busana yang menyenangkan, grup k-pop ini juga memiliki gaya yang selalu berhasil menarik perhatian.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Salah satu personelnya, Daisy Momoland, merasa kalau dia merasa lebih percaya diri dengan menggunakan bulu mata yang super panjang. Menurut Daisy, bulu mata menjadi bagian yang penting dari penampilannya. “Saat aku memiliki bulu mata yang sangat panjang, tebal, saya merasa lebih percaya diri,” tutur Daisy, dikutip dari Allure.
Namun, sayangnya Daisy tidak menggunakan bulu mata palsu saat tampil di panggung. Dia mengatakan kalau grup k-pop Momoland tidak menggunakan bulu mata palsu saat melakukan penampilan di panggung. Selain bulu mata yang panjang dan tebal, ada satu hal lagi yang digemari Daisy.
Ia senang menggunakan perawatan kulit wajah yang sederhana, seperti pembersih wajah dan pelembab. Rutinitas lainnya, Daisy Momoland juga sangat suka dengan produk perawatan wajah toner. Bukan hanya Daisy, semua personel Momoland memang memiliki rutinitas perawatan wajah yang cukup lengkap.
Rambut, make-up dan mode adalah bagian penting dalam grup k-pop Momoland. “Semuanya harus terhubung sebagai satu. Jika ada yang tidak bagus, maka semuanya tidak bagus. Mereka datang sebagai satu paket," tutur JooE Momoland.