Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Kulit di Hidung Mudah Terkelupas, Mungkin Ini Sebabnya

Kulit di sekitar hidung termasuk yang paling sering bermasalah karena gampang mengelupas. Bisa jadi tiga hal ini penyebabnya.

6 November 2018 | 13.44 WIB

Ilustrasi hidung. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi hidung. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kulit kering hingga mengelupas mungkin jadi salah satu masalah yang sering dialami banyak orang. Hal itu bisa terjadi karena perubahan hormon dalam tubuh dan cuaca.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Salah satu bagian wajah yang sering mengalami kondisi kering hingga mengelupas adalah hidung. Kulit kering di bagian hidung ternyata bisa disebabkan oleh tiga faktor berikut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

#Perubahan cuaca
Perubahan cuaca tidak hanya berpengaruh pada tubuh tapi juga pada kondisi kulit. Perubahan cuaca dari dingin ke panas atau sebaliknya sering memunculkan permasalahan kulit, seperti kondisi kering pada bagian hidung. Hal tersebut biasanya terjadi karena adanya minyak pada hidung yang dapat menghilangkan fungsi tabir surya yang telah dipakai sebelumnya.

#Kesalahan dalam perawatan kulit
Pemakaian produk kecantikan ada baiknya dalam jumlah wajar. Pasalnya, pemakaian produk terlalu banyak dapat menyumbat pori-pori, terutama produk yang mengandung bahan aktif seperti retinol. Tidak hanya itu, kondisi kulit di bagian hidung juga akan mengering dan mudah terkelupas.

#Terlalu sering pengelupasan
Eksfoliasi atau pengelupasan memang bermanfaat untuk kulit. Eksfoliasi sendiri dapat membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan mencegah wajah terlihat kusam. Namun, ada baiknya produk eksfoliasi tidak digunakan terlalu sering. Penggunaan produk eksfoliasi terlalu sering akan membuat kulit berubah menjadi kering, sensitif, dan bahkan iritasi.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus