Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Swissotel Jakarta PIK Avenue Tawarkan Konsep Menginap Vitality

Swissotel Jakarta PIK Avenue menawarkan konsep menginap Vitality yang menjadi signature-nya.

27 Desember 2019 | 16.07 WIB

Swissôtel Jakarta PIK Avenue.
Perbesar
Swissôtel Jakarta PIK Avenue.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

INFO TRAVEL — Swissôtel Jakarta PIK Avenue telah membuka pintunya beberapa bulan lalu. Hotel premium terbaru di Jakarta ini menawarkan konsep menginap Vitality yang menjadi signature-nya, serta pelayanan khas Swiss berpadu keramahan Indonesia dan sederet pilihan bersantap sehat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berjarak hanya 15 menit berkendara dari bandar udara Jakarta, Swissôtel menyediakan berbagai layanan inovatif, fasilitas lengkap dan ruang-ruang khusus untuk para tamu agar dapat merasa nyaman dan rileks. Anda juga bisa menikmati hidangan di Summers at The Pool, restoran urban dan bar untuk makan siang atau makan malam di tepi kolam renang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Anda juga dapat mengunjungi Brownmilk, satu-satunya toko makanan 24 jam di area ini, yang menyajikan roti dan kue yang baru dipanggang, salad segar, deli-style sandwich, smoothie menyegarkan, serta racikan kopi dan teh yang membangkitkan semangat.

Tersedia juga Grand Ballroom berkapasitas 3.000 tamu, ditambah sembilan ruang pertemuan, amfiteater, dua lounge dan breakout room modern di Conference Centre. Executive Lounge di lantai 20 menyambut tamu dan anggota dengan pemandangan cantik dari Teluk Jakarta. Pürovel Spa & Sport menjadi inspirasi Vitality dan adalah oase dengan pelayanan spa dan salonnya yang menyegarkan. Acara pembukaan resmi seluruh fasilitas hotel dijadwalkan pada awal tahun 2020. (*)

 

Bahasa Prodik

Bahasa Prodik

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus