Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
INFO NASIONAL - Direktur Utama PT Aneka Tambang Tbk, Nico Kanter meraih penghargaan sebagai The Best CEO in Diversified Metals and Minerals pada ajang Top CEO Awards 2023. Pemberian penghargaan ini diselenggarakan Tempo dan IDNFinancials di Bali, pada 1 Desember 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TOP CEO Awards 2023 merupakan penghargaan yang diberikan kepada Perusahaan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dinilai berhasil mengelola Perusahaan dan memberikan kontribusi terhadap lingkungan melalui program ESG yang dilaksanakan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Direktur Utama Antam, Nico Kanter, mengatakan, penghargaan TOP CEO in Diversified Metals and Minerals yang diterimanya merupakan bentuk apresiasi atas komitmen Antam untuk menjalankan operations excellence sesuai dengan good mining practice. Antam merupakan anggota PT Mineral Industri Indonesia (Persero) (MIND ID)-BUMN Holding Industri Pertambangan.
"Sebagai bagian dari MIND ID, Antam senantiasa berupaya memberikan kontribusi terbaik bagi seluruh pemegang saham, pemangku kepentingan, dan masyarakat terutama yang berada di sekitar wilayah operasi," ujarnya.
Tak hanya itu, Antam juga berkomitmen melaksanakan keberlanjutan dengan menjalankan ESG pada seluruh aspek operasi.(*)