Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
INFO JABAR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meramaikan 170K BNI-ITB Ultra Marathon, Jakarta–Bandung Minggu, 14 Oktober 2018. Kang Emil, sapaan akrab Gubernur, berlari sejauh 10 kilometer di etape terakhir, dari Cibabat, Cimahi, hingga finish di kampus ITB Bandung.
Lomba lari marathon sejauh 170 Km ini digagas para alumni ITB. Peserta start di Jakarta dan garis finish di Bandung dalam waktu tiga hari.
Kang Emil hanya berlari di etape terakhir sejauh 10 kilomete. Didampingi teman seangkatannya di ITB, Kang Emil berlari melalui rute Cibabat, Gunung Batu, Pasteur dan Taman Sari. "Seumur-umur belum pernah lari lebih dari 5 kilometer" ujar mantn Walikota Bandung ini.
Sempat berhenti untuk minum dan menurunkan kecepatan berlarinya, Emil mengaku banyak disemangati warga yang melihatnya di pinggir jalan. Hal itu menjadi pemecut semangatnya untuk terus berlari. "Karena banyak warga yang menyemangati di jalan , saya malu sebagai Gubernur kalau enggak sampai finish, eh akhirnya saya finish juga ,” ujarnya.
Kang Emil mengatakan event ini harus diadakan setiap tahun. Ia juga berpesan agar alumni ITB memberi kontribusi untuk kemajuan Jawa Barat. "Melalui ilmunya, perusahaannya dan lainnya. Karena mereka tahu bahwa ITB itu ada di Bandung, bahkan sekarang ada di Cirebon sebagai bukti dukungan dari pemprov bagi pengembangan SDM di wilayah pesisir utara," katanya.
Ketua Panitia 170K BNI ITB Ultra Marathon, Gatot Sudaryono, menjelaskan event tersebut diadakan untuk memperingati 100 tahun berdirinya ITB. Sebanyak 140 tim ikut mengikuti event tersebut dengan jumlah keseluruhan pelari sebanyak 2200 orang. "Pelarinya semua angkatan lulusan ITB, bahkan tadi ada yang berusia 70 tahun," katanya. (*)
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini