Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Ed Sheeran Jadi Sponsor Jersey Klub Ipswich Town Musim Depan

Ed Sheeran menjadi sponsor jersey baru untuk klub Ipswich Town.

6 Mei 2021 | 21.05 WIB

Ed Sheeran dan Ipswich Town. Credit. Instagram @ipswichtown.
Perbesar
Ed Sheeran dan Ipswich Town. Credit. Instagram @ipswichtown.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Ed Sheeran menjadi sponsor jersey baru untuk klub Ipswich Town. Penyanyi, yang tinggal di Suffolk dan merupakan penggemar The Tractor Boys, telah menandatangani kontrak satu tahun untuk mensponsori kaos tim utama pria dan wanita.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo di jersey nantinya akan menampilkan sejumlah simbol matematika dan kata "TOUR". "Klub sepak bola adalah bagian besar dari komunitas lokal dan ini adalah cara saya untuk menunjukkan dukungan saya," kata dia dikutip dari BBC, Kamis, 6 Mei 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Dia menambahkan, "Saya selalu menikmati perjalanan ke Portman Road dan saya berharap untuk kembali ke sana segera setelah pendukung diizinkan masuk ke stadion lagi. Dengan kedatangan pemilik baru dari AS, pasti akan ada saat-saat menarik bagi penggemar Ipswich, termasuk saya sendiri."

Meski begitu, penyanyi berusia 30 tahun itu belum mau menjelaskan makna dari logo yang bakal terpampang di jersey utama Ipswich Town. Ketika ditanya tentang makna logonya, ia hanya berkata, "Semua akan terungkap pada waktunya."

Ed Sheeran memiliki kedekatan lama dengan Ipswich dan Suffolk. Tur albumnya "Divide" memecahkan rekor di depan 160 ribu penggemar selama empat malam di Chantry Park, Ipswich, pada Agustus 2019. Kemeja khusus Ipswich Town dijual untuk menandai kesuksesan tersebut acara tersebut. Pada 2020, bintang pop itu memberikan sumbangan ke bangsal anak-anak di Rumah Sakit Ipswich.

Direktur Penjualan Town, Rosie Richardson, mengatakan sangat senang bahwa Ed Sheeran setuju menjadi sponsor jersey tim musim depan. "Saya telah bekerja dengan Ed dan tim manajemennya dalam berbagai inisiatif selama bertahun-tahun dan menyambut Ed dan tamunya di Portman Road untuk banyak pertandingan."

"Dia telah menunjukkan dukungannya untuk kampung halamannya dengan banyak cara dan ini adalah contoh lain dari itu. Kami berharap untuk melihat Ed dan setiap pendukung lainnya kembali di Portman Road musim depan."

Di Inggris, Ed Sheeran bukanlah bintang musik pertama yang mensponsori klub sepak bola favorit mereka. Sebelumnya, ada Fontaines D.C di Bohemians FC, Goldie Lookin' Chain di Newport County, Jake Bugg di Notts County, dan Super Furry Animals di Cardiff City.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus