Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Malaysia dalam pertandingan pertama babak penyisihan Grup B Piala AFF U-23 2023. Laga yang berlangsung di Stadion Rayong Provincial pada Jumat,18 Agustus 2023 tersebut dimenangkan oleh Malaysia dengan skor akhir 2-1. Timnas U23 Indonesia sebenarnya memimpin 1-0 lebih dulu atas Malaysia setelah Ramadhan Sananta mencetak gol pada menit ke-28.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Namun, gol tersebut yang diharapkan sebagai jalan kemenangan, tak bisa bertahan pada babak kedua. Malaysia membalikkan keadaan melalui sepasang gol pemain naturalisasinya Fergus Tierney (54’, 62’) guna meraih kemenangan 2-1 atas timnas U-23 Indonesia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Profil Ramadhan Sananta
Ramadhan Sananta saat ini membela klub Persis Solo. Penyerang tengah kelahiran Daik, Lingga, Kepulauan Riau, 27 November 2002 ini bergabung dengan Laskar Sambernyawa pada 8 Juni 2023 dari PSM Makassar.
Sebelum bergabung bersama Persis, pemain dengan tinggi 1,82 meter itu menjadi salah satu penggawa penting PSM di bawah asuhan Bernardo Tavares yang menjadi juara Liga 1 musim 2022-2023.
Sananta tercatat tampil dalam 24 pertandingan di kompetisi sepak bola kasta tertinggi Indonesia musim lalu. Striker berusia 20 tahun ini mengemas 11 gol dan dua assist untuk PSM.
Karier sepak bolanya dimulai dengan bergabung ke Asian Schools Football pada 2019. Setelah itu, dia masuk PPLP Kepulauan Riau pada 2020.
Kemudian, Ramadhan bergabung dengan klub Liga 3 Harjuna Putra pada 1 Agustus 2021. Lalu, dia pindah ke Persikabo 1973 pada 9 Januari 2022. Tetapi hanya empat bulan kemudian, dia pindah ke PSM Makassar dan setelah satu musim bersama PSM Makassar, Sananta berseragam Persis Solo.