Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil Bola Voli V-League: Red Sparks Kalahkan GS Caltex 3-0 di Laga Perdana, Megawati Hangestri Sumbang Poin Terbanyak

Red Sparks mengawali kiprahnya di Liga Bola Voli Korea Selatan (V-League) dengan manis. Megawati Hangestri cs menang 3-0 atas GS Caltex.

20 Oktober 2024 | 17.19 WIB

Pemain Red Sparks, Megawati Hangestri. (KOVO)
Perbesar
Pemain Red Sparks, Megawati Hangestri. (KOVO)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Red Sparks mengawali kiprahnya di Liga Bola Voli Korea Selatan (V-League) dengan manis. Megawati Hangestri cs menang 3-0 (25-18, 25-22, 25-12) atas GS Caltex dalam pertandingan pertama mereka di Gimnasium Chungmu, Minggu, 20 Oktober 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Megawati tampil bagus dalam pertandingan ini. Ia menjadi pencetak poin terbanyak buat Red Sparks, dengan 16 poin. Ia unggul satu angka dari Vanya Bukilic.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Namun, Megawati bukan peraih poin tertinggi dalam pertandingan tersebut. Di kubu lawan ada Giselle Silva yang berhasil menorehkan 17 poin. Namun, peran dominan Silva tak diimbangi rekan setimnya, yang tak satupun berhasil meraih poin di atas 10.

Kemenangan ini mengantar Red Sparks di puncak klasemen. Sehari sebelumnya, Pink Spiders menang 3-1 atas Hillstate dalam laga pembuka yang jadi ulangan final musim lalu.

Hasil tersebut juga bisa membuat Red Sparks lebih percaya diri menatap laga berikutnya. Mereka akan menghadapi Pepper Savings Bank pada 25 Oktober.

V-League diikuti 7 tim. Di babak reguler, setiap tim akan saling bertemu enam kali. Tim juara babak reguler langsung lolos ke babak final. Sedangkan tim urutan kedua dan ketiga bertemu di playoff semifinal.

Musim lalu, Red Sparks lolos ke playoff semifinal. Mereka kalah dari Pink Spiders, yang kemudian takluk dari Hillstate dalam perebutan gelar juara.

NAVER | SPIKE

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus