Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil dan Klasemen NBA: LA Lakers Kalahkan Suns, Tetap di Zona Play-in

Los Angeles Lakers (LA Lakers) berhasil mengalahkan Phoenix Suns dengan skor 123-110 pada lanjutan NBA, Senin.

10 Mei 2021 | 13.52 WIB

Pemain Los Angeles Lakers Anthony Davis. Reuters/Kirby Lee-USA TODAY Sports
Perbesar
Pemain Los Angeles Lakers Anthony Davis. Reuters/Kirby Lee-USA TODAY Sports

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Los Angeles Lakers (LA Lakers) berhasil mengalahkan Phoenix Suns dengan skor 123-110 pada lanjutan NBA, di Phoenix Suns Arena, Senin, 9 Mei 2021.

Kemenangan ini memutus rekor buruk LA Lakers yang terus kalah dalam dua pertandingan sebelumnya, dari Los Angeles Clippers dan Portland Trail Blazzer.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Lakers saat ini berada pada posisi ke tujuh klasemen wilayah barat. Mereka berada di zona play-in (7-10), setelah disalip oleh Portland yang naik ke peringkat enam.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat melawan Suns, Anthony Davis tampil perkasa dengan menyumbang 42 poin, 12 rebound, dan 5 asisst. Ia tampil menonjol ketika bintang lain seperti LeBron James, Schorder, dan Markieff Morris absen.

Kemenangan Lakers ini cukup mengejutkan karena yang mereka lawan adalah Phoenix Suns yang musim ini tampil apik dan sudah lolos ke playoff musim ini. Suns juga tetap menurunkan squad terbaiknya, termasuk Deandre Ayton, Devin Booker, dan Chris Paul.

Statistik beberapa pemain:

Los Angeles Lakers:
Anthony Davis, 42 poin, 12 rebound, 5 assist.
Andre Drummond, 6 poin, 10 rebound, 2 assist.
Alex Caruso, 17 poin, 3 rebound, 8 assist.

Phoenix Suns:
Chris Paul, 13 poin, 4 rebound, 10 assist.
Mikal Bridges, 15 poin, 2 rebound, 4 assist.
Devin Booker, 21 poin, 6 rebound, 1 assist.

Klasemen NBA Wilayah Barat:


Keterangan:
x= lolos playoff
y= juara divisi
o= tersingkir.

Notes

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus