Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Jadwal

Jadwal Final Four Proliga 2025 Dimulai 17 April, Simak Selengkapnya

Jadwal final four Proliga 2025 akan berlangsung mulai Kamis, 16 April. Tiga seri final four akan digelar sebelum grand final.

16 April 2025 | 06.33 WIB

Logo Proliga 2025. (proliga.co.id)
Perbesar
Logo Proliga 2025. (proliga.co.id)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal kompetisi bola voli nasional, Proliga 2025, akan memasuki babak empat besar atau final four. Seri pertama, dari tiga, akan berlangsung akhir pekan ini di Kediri.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Empat tim putri dan putra akan bersaing untuk memperebutkan tiket grand final. Peserta putri dan putra akan ditempatkan dalam klasemen yang sama lalu akan saling bertemu. Dua tim teratas akan berlaga di grand final.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Empat tim putri yang lolos adalah Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Electric PLN, dan Gresik Petrokimia. Sedangkan di bagian putra, tim yang akan tampil di final four adalah Jakarta Lavani, Jakarta Bhayangkara, Surabaya Samator, dan Palembang Bank SumselBabel.

Pada Kamis, 17 April, final four akan diawali dua laga. Di bagian putri, Pertamina Enduro akan melawan Jakarta Electric PLN. Sedangkan di bagian putra Jakarta Bhayangkara Presisi akan menghadapi Surabaya Samator.

Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Kediri

Lokasi: GOR Jayabaya, Kediri 
Live: Moji TV

Kamis, 17 April 2025
16.00 WIB, putri: Pertamina Enduro vs Electric PLN
19.00 WIB, putra: Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator.

Jumat, 18 April 2025
16.00 WIB, putri: Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia
19.00 WIB, putra: LavAni vs Palembang BSB

Sabtu, 19 April 2025
16.00 WIB, putri: Pertamina Enduro vs Gresik Petrokimia
19.00 WIB, putra: Palembang BSB vs Bhayangkara Presisi.

Minggu, 20 April 2025
16.00 WIB, putri: Jakarta Popsivo vs Jakarta Electric
19.00 WIB, putra: Jakarta Lavani Livin vs Surabaya Samator.

Jadwal Final Four Proliga 2025 berikutnya:

Lokasi: GOR Jatidiri Semarang : 24-27 April 2025
Lokasi: GOR Sritex Arena Solo : 1-4 Mei 2025.

Jadwal Grand Final Proliga 2025

Pelaksanaan: 10-11 Mei 2025
Lokasi: GOR Amongrogo Yogyakarta.

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
Ā© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus