Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

olahraga

Kevin Durant Jadi Pemain Ke-12 dalam Sejarah NBA yang Cetak 27 Ribu Poin

Kevin Durant menjadi pemain aktif kedua di NBA dengan capaian 27 ribu poin bersama LeBron James.

2 November 2023 | 22.45 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dengan dunk di akhir kuarter keempat saat Phoenix Suns kalah 114-115 dari San Antonio Spurs pada Rabu waktu setempat, 1 November 2023, Kevin Durant menjadi pemain ke-12 dalam sejarah NBA yang melampaui 27 ribu poin dalam kariernya. Durant menjadi pemain aktif kedua dengan 27 ribu poin, bergabung dengan pemimpin pencetak poin sepanjang masa NBA, LeBron James (38.740).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Durant mencapai tonggak sejarah dalam 990 pertandingan dalam kariernya di liga bola basket Amerika Serikat itu. Hanya tiga pemain yang mencapainya lebih cepat, yaitu Wilt Chamberlain  dalam 780 pertandingan, Michael Jordan (852), dan Kareem Abdul-Jabbar (965).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dengan asumsi kesehatan yang baik, Durant harus masuk 10 besar sebelum jeda All-Star. Dia membutuhkan 312 poin untuk mengejar Elvin Hayes (27.313) dan 96 poin lagi untuk mengungguli Moses Malone (27.409).

Dalam pertarungannya yang sangat dinantikan dengan sensasi rookie Victor Wembanyama, Durant menyelesaikan dengan 26 poin dan 7 assist. Wembanyama menyumbang 18 poin, 8 rebound, dan 4 blok untuk Spurs.

Menjelang pertandingan, Wembanyama mengungkapkan bahwa ia mengagumi permainan Durant.

“Saya menyukai kenyataan bahwa selama bertahun-tahun, tidak ada yang menemukan cara untuk menjaganya secara konsisten,” kata Wembanyama. “Ini mungkin alasan mengapa dia (Kevin Durant) menjadi salah satu pemain favorit saya.”

Ketika ditanya tentang apa artinya pencapaian itu baginya, Durant hanya menanggapinya dengan ringan. “Artinya saya sudah tua,” kata dia berseloroh.

NBA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus