Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - AC Milan dikabarkan mencapai kesepakatan dengan Chelsea untuk pemain sayap Christian Pulisic. Marca melaporkan pemain yang mendapat julukan Kapten Amerika itu menjadi rossoneri dari musim 2023-2024. Kepindahan Christian Pulisic ke Liga Italia juga disebutkan oleh pakar transfer Fabrizio Romano dalam unggahan media sosialnya.
Profil Christian Pulisic
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengutip Transfermarkt, Christian Pulisic pesepak bola timnas Amerika Serikat. Ia lahir di Hershey, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada 18 September 1998. Pulisic mulai bermain sepak bola saat bergabung di klub Northamptonshire. Mengutip The Famous People.com, ia diajak ke Borussia Dortmund saat berusia 16 tahun. Di sana, ia menyumbangkan sepuluh gol dan delapan assist dalam 15 pertandingan.
Pulisic bergabung dengan tim utama Borussia Dortmund dan melakukan debutnya pada Januari 2016. Pada Januari 2019 pemain berpaspor Amerika Serikat itu diboyong Chelsea dari Borussia Dortmund.
Mengutip situs web Chelsea, Pulisic melakukan debutnya sebagai pemain pengganti. Keterampilan dia menggiring bola dan mencetak gol dinilai mumpuni untuk melengkapi kekuatan Chelsea. Pulisic pernah membawa dua kemenangan membuka skor di dua pertandingan atas Aston Villa dan Manchester City.
Pada 2020, Pulisic menyelesaikan musim pertamanya di Inggris sebagai pemain terbaik Chelsea dan Liga Premier. Ia juga menjadi orang Amerika pertama yang mencetak gol di final Piala FA 2020 saat melawan Arsenal di Wembley.
Pada Mei 2021, Pulisic memenangi Liga Champions pertamanya menyusul kemenangan 1-0 melawan Manchester City di final di Estadio do Dragao. Dia juga mencetak gol dalam hasil imbang 2-2 di kandang melawan Liverpool pada Januari 2022.
Pulisic juga menjadi pemain bintang bagi tim negaranya. Pada Maret 2016 Pulisic debut dalam kemenangan 4-0 atas Guatemala saat pertandingan kualifikasi Piala Dunia.
Pemain timnas Amerika Serikat yang memegang paspor Kroasia itu mencatat dua gol dan satu assist dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Saint Vincent dan Grenadines.
Dia mencetak hattrick internasional pertamanya untuk tim nasional Amerika Serikat selama pertandingan dengan Panama di Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022. Saat perhelatan Piala Dunia 2022, ia mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan saat Amerika mengalahkan Iran 1-0. Di babak 16 besar, Amerika kalah dari Belanda.
Pilihan Editor: Bursa Transfer: Tinggalkan Chelsea, Christian Pulisic Gabung dengan AC Milan