Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Mengenal Romario yang Tak Setuju Carlo Ancelotti Melatih Timnas Brasil

Pesepak bola legendaris Brasil Romario tak setuju rencana Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) untuk merekrut Carlo Ancelotti sebagai pelatih timnas

2 November 2023 | 23.33 WIB

Romario. AP/Felipe Dan
Perbesar
Romario. AP/Felipe Dan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pesepak bola legendaris Brasil Romario tak setuju rencana Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) untuk merekrut Carlo Ancelotti sebagai pelatih tim nasional negara itu. Menurut Romario, timnas sepak bola Brasil bisa mendapat pelatih yang lebih baik dari Ancelotti.

Profil Romario

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip darj Football History, Romario lahir di Rio de Janeiro, Brasil pada 29 Januari 1966.  Romario menandatangani kontrak dengan skuad muda Olaria pada usia 13 tahun.  Namun, dia menjadi terkenal saat bermain untuk PSV Eindhoven di Belanda. Ia mencetak lebih dari 150 gol dalam empat musim, dikutip dari Britannica, 

Puncak karier klub, ketika dia bermain untuk Barcelona FC dari 1993 hingga 1995. Dia membantu klub tersebut memenangkan banyak gelar, termasuk La Liga dan Liga Champions UEFA. Romario juga pernah bermain untuk Flamengo, Valencia, dan Fluminense.

Romario juga bagian dari timnas Brasil yang memenangkan Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat. Dia menjadi pencetak gol terbanyak turnamen ini dan menjadi pemain terbaik dalam kompetisi tersebut. Total, Romario mencetak 55 gol dalam 70 penampilan untuk Brasil.

Selama kariernya, Romario meraih sejumlah penghargaan individu, termasuk Ballon d'Or (1994). Dia juga pernah memenangkan beberapa gelar liga dan piala domestik bersama klub-klubnya.

Romario dikenal sebagai striker tajam dengan naluri mencetak gol. Dia memiliki kecepatan, kelincahan, dan kemampuan menyelesaikan peluang dengan baik. Gaya bermainnya terampil menempatkan di posisi yang tepat di kotak penalti dan mengecoh penjaga gawang lawan. Dia juga dikenal sebagai salah satu pencetak gol paling produktif.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus